STUDI LITERATUR : “Efektivitas Ekstrak Curcuma domestica Val sebagai Terapi Dismenore Primer terhadap Penurunan Intensitas Nyeri Menstruasi pada Remaja Putri (Literature Review Periode 2012-2022)

Arianti, Aaqilah Hanaan (2023) STUDI LITERATUR : “Efektivitas Ekstrak Curcuma domestica Val sebagai Terapi Dismenore Primer terhadap Penurunan Intensitas Nyeri Menstruasi pada Remaja Putri (Literature Review Periode 2012-2022). Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
BAB I.pdf

Download (96kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (171kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (110kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (216kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (50kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (181kB)
[img] Text
DAFTAR TABEL, DAFTAR GAMBAR, LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)
[img] Text
HASIL PLAGIASI SKRIPSI.pdf

Download (11MB)
[img] Text
PERSENTASE PLAGIASI.pdf

Download (131kB)
[img] Text
Jurnal Akhir_Aaqilah Hanaan Arianti 20700105.pdf

Download (285kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (354kB)
Official URL: https://uwks.ac.id

Abstract

Arianti, Aaqilah Hanaan. 2023. Efektivitas Ekstrak Curcuma Domestica Val Sebagai Terapi Dismenore Primer Terhadap Penurunan Intensitas Nyeri Menstruasi Pada Remaja Putri. Skripsi, Program Studi Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran Universitas Wijaya Kusuma Surabaya. Pembimbing : dr. Nugroho Eko Wirawan Budianto, M.Si. Pendamping : dr. Stephani Linggawan, Sp.THT-KL. Menstruasi adalah suatu hal yang terjadi secara alami pada seorang wanita setiap bulannya. Salah satu gejala yang dialami ketika menstruasi yaitu rasa tidak nyaman dan nyeri atau biasa disebut dengan dismenore. Untuk meredakan dismenore dapat diberikan tatalaksana secara non farmakologi dengan mengkonsumsi minuman kunyit. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui intensitas nyeri dismenore sebelum dan sesudah diberikan minuman kunyit, serta untuk mengetahui bagaimana pengaruh pemberian ekstrak curcuma domestica val sebagai terapi dismenore primer terhadap penurunan intensitas nyeri menstruasi pada remaja putri. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan studi literatur melalui data penelitian yang telah diterbitkan sebelumnya. Data diperoleh dari jurnal nasional maupun internasional dalam rentang waktu 10 tahun terakhir dari 2012-2022. Sebelum diberikan ekstrak minuman kunyit responden mengalami nyeri hebat. Ketika setelah dilakukan pemberian ekstrak minuman kunyit responden mengalami penurunan rasa nyeri. Berdasarkan hasil lliterature riview, menunjukkan bahwa ekstrak Curcuma domestica Val dapat berpengaruh terhadap penurunan intensitas nyeri menstruasi pada remaja putri. Hasil penelitian dari keseluruhan jurnal diatas yang telah dilakukan penelitian menunjukkan nilai p value kurang dari 0,05 artinya terdapat pengaruh ekstrak kunyit terhadap intensitas nyeri. Kata Kunci : Kunyit, Dismenore primer, Menstruasi.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Kunyit, Dismenore primer, Menstruasi.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine > Medicine Study Program
Depositing User: Aaqilah Hanaan Arianti
Date Deposited: 11 Jan 2024 07:44
Last Modified: 11 Jan 2024 07:44
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/14977

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year