Hanyanto, Aditya (2021) Korelasi intensitas bermain game dengan kualitas tidur mahasiswa angkatan 2019 Fakultas Kedokteran Universitas Wijaya Kusuma Surabaya. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.
Text
abstrak.pdf Download (377kB) |
|
Text
laporan cek plagiasi.pdf Download (215kB) |
Abstract
Permainan terdiri atas sekumpulan peraturan yang membangun situasi bersaing dari dua sampai beberapa orang atau kelompok dengan memilih strategi yang dibangun untuk memaksimalkan kemenangan sendiri ataupun untuk meminimalkan kemenangan lawan. Pada pekembangannya permainan merambah dunia digital dan terciptalah video game, dimana dewasa ini game banyak me-nyebabkan dampak negatif seperti kecanduan dan berdampak pada kualitas tidur.Penelitian non eksperimental dengan rancangan penelitian observasional analitik. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui korelasi intensitas bermain game dengan kualitas tidur mahasiswa/I angkatan 2019 fakultas kedokteran Uni-versitas Wijaya Kusuma Surabaya. Sampel yang digunakan sebanyak 98 yang se-dang aktif berkuliah di fakultas kedokteran Universitas Wijaya Kusuma Surabaya. Variabel terikat pada penelitian ini adalah Kualitas tidur mahasiswa/i sedangkan Variabel bebas pada penelitian ini adalah Intensitas bermain game. Data penelitian ini selanjutnya di analisis menggunakan uji statistik korelasi Spearman. Hasil penelitian menunjukkan Ada hubungan antara Intensitas bermain game dengan kualitas tidur mahasiswa/i angkatan 2019 fakultas kedoktean Universitas Wijaya Kusuma Surabaya. Kata Kunci : Video Games, Intensitas Bermain Game, Kualitas Tidur
Item Type: | Thesis (Bachelor (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Video Games, Intensitas Bermain Game, Kualitas Tidur |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Faculty of Medicine > Medicine Study Program |
Depositing User: | Aditya Hanyanto |
Date Deposited: | 03 Feb 2021 01:01 |
Last Modified: | 03 Feb 2021 01:01 |
URI: | http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/7809 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year