Perbedaan karakteristik sindrom dispepsia pada pasien rawat jalan penderita laki-laki dan perempuan di RSU Haji Surabaya Periode Januari 2019-Desember 2019

Agusta, Krisma Teta (2021) Perbedaan karakteristik sindrom dispepsia pada pasien rawat jalan penderita laki-laki dan perempuan di RSU Haji Surabaya Periode Januari 2019-Desember 2019. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
1. ABSTRAK KRISMA TETA AGUSTA.pdf

Download (661kB)
[img] Text
11. LAPORAN CEK PLAGIASI KRISMA TETA AGUSTA.pdf

Download (179kB)
Official URL: https://uwks.ac.id

Abstract

ABSTRAK Agusta, Krisma Teta. 2020. Perbedaan Karakteristik Sindrom Dispepsia pada Pasien Rawat Jalan Penderita Laki-Laki dan Perempuan di RSU Haji Surabaya Periode Januari 2019-Desember 2019. Skripsi, Program Studi Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran, Universitas Wijaya Kusuma Surabaya. Pembimbing: Dr. Erny, dr., Sp.A (K) Sindrom dispepsia merupakan keadaan yang dapat disebabkan berbagai macam penyakit, seperti rasa tidak enak atau rasa di daerah ulu hati, rasa mual, muntah, perut kembung, rasa cepat kenyang, rasa penuh, sendawa, regurgitasi, dan rasa panas yang dapat menjalar ke dada. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan karakteristik sindrom dispepsia pada pasien rawat jalan penderita laki-laki dan perempuan di RSU Haji Surabaya Periode Januari 2019 – Desember 2019. Pada penelitian ini menggunakan penelitian observasional. Rancangan penelitian yang digunakan adalah cross sectional dengan variabel bebas dan variabel terikatnya diukur satu kali pada satu waktu. Penelitian ini menemukan bahwa Perbedaan karakteristik sindrom dispepsia pada pasien rawat jalan penderita laki-laki dan penderita perempuan berdasarkan status pendidikan dan pekerjaan pada perempuan dan laki-laki berbeda secara signifikan. Perbedaan karakteristik sindrom dispepsia pada pasien rawat jalan penderita laki-laki dan penderita perempuan berdasarkan usia dan status pernikahan tidak terdapat perbedaan. Berdasarkan tingkat pendidikan ada kelompok laki-laki, 31.3% memiliki tingkat pendidikan yang tinggi (Diploma – S2) sedangkan pada kelompok perempuan presentase yang berpendidikan tinggi hanya 12.5% (r=-0.228; p=0.033). Sedangkan berdasarkan pekerjaan, sebagian perempuan tidak memiliki pekerjaan sedangkan hampir seluruh laki-laki memiliki pekerjaan (r=-0.480; p=0.000). Kata kunci: sindrom dispepsia, pasien rawat jalan, RSU Haji Surabaya

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: sindrom dispepsia, pasien rawat jalan, RSU Haji Surabaya
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Medicine Study Program
Depositing User: Krisma Teta Agusta
Date Deposited: 27 Jan 2021 06:58
Last Modified: 27 Jan 2021 06:58
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/7776

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year