Pengaruh ekstrak rimpang temulawak terhadap malondialdehyde (mda) darah pada tikus putih jantan (Rattus Norvegicus) strain wistar yang dipapar aloksan

Muhammad, Rosyid Alfian (2020) Pengaruh ekstrak rimpang temulawak terhadap malondialdehyde (mda) darah pada tikus putih jantan (Rattus Norvegicus) strain wistar yang dipapar aloksan. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (680kB)
Official URL: https://uwks.ac.id

Abstract

Kondisi hiperglikemia dapat mengakibatkan meningkatnya produksi radikal bebas sehingga terjadi stres oksidatif. Stres oksidatif dapat ditunjukkan dengan meningkatnya malondialdehyde (MDA) serum maupun jaringan. Malondialdehyde (MDA) merupakan salah satu senyawa asam thiobarbiturat yang merupakan produk utama hasil reaksi radikal bebas dengan lipid dan MDA banyak didapatkan dalam sirkulasi darah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh ekstrak rimpang temulawak (Curcuma xanthorrhiza Roxb) terhadap penurunan kadar glukosa darah pada tikus putih (Rattus norvegicus) jantan strain Wistar yang hiperglikemia dengan populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah tikus putih Strain Wistar (Rattus novergicus) dan besar sampel yang diambil sebanyak 30 hewan. Data yang didapat selanjutnya dianalisis secara statistic menggunakan uji One Way ANOVA. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan nilai signifikansi p-value = 0,014 yaitu < α (0.05) yang berarti bahwa ada pengaruh pemberian ekstrak rimpang temulawak (Curcuma xanthorrhiza Roxb) terhadap penurunan kadar malondialdehid (MDA) serum pada tikus putih jantan strain wistar (Rattus norvegicus) yang diinduksi aloksan. Kata kunci: malondialdehyde (MDA), temulawak, tikus putih jantan, aloksan

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: malondialdehyde (MDA), temulawak, tikus putih jantan, aloksan
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine > Medicine Study Program
Depositing User: 70 Alfian Rosyid Muhammad UWKS
Date Deposited: 03 Sep 2020 03:59
Last Modified: 03 Sep 2020 03:59
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/7002

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year