Hubungan antara konsumsi ikan cakalang (katsuwonus pelamis l.) dengan kadar kolesterol total orang dewasa usia 20-30 tahun

Mongilong, Fiqih Furqan H. (2020) Hubungan antara konsumsi ikan cakalang (katsuwonus pelamis l.) dengan kadar kolesterol total orang dewasa usia 20-30 tahun. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (990kB)
Official URL: https://www.uwks.ac.id

Abstract

Mongilong, Fiqih Furqan H. 2019. Hubungan Antara Konsumsi Ikan Cakalang (Katsuwonus Pelamis L.) Dengan Kadar Kolesterol Total Orang Dewasa Usia 20-30 Tahun. Jurnal Penelitian. Fakultas Kedokteran. Universitas Wijaya Kusuma Surabaya. Pembimbing : Dr. drg. Wike Herawaty, M.Kes. Ikan merupakan salah satu sumber nutrisi hewani dan salah satu sumber protein utama yang sering kita konsumsi sehari – hari. Kandungan unsur lemak rendah di dalam ikan, yang salah satunya merupakan asam lemak omega-3 disinyalir dapat menurunkan kolesterol, meningkatkan kecerdasan, dan mencegah berbagai penyakit degeneratif. Dari uraian tersebut penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah konsumsi ikan cakalang akan mempengaruhi kadar kolesterol total dalam darah pada orang dewasa usia 20-30 tahun dengan populasi yang diteliti berjumlah 801 orang yang gemar makan ikan cakalang dan yang tidak gemar makan ikan cakalang dengan rentang umur 20-30 tahun di Kelurahan Mogolaing dan besar sampel yang diambil sebanyak 57 orang. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah Konsumsi Ikan Cakalang (Katsuwonus Pelamis L.) sedangkan variabel terikatnya adalah Kadar kolesterol total. Selanjutnya penelitian ini dianalisis menggunakan uji statistik chi square. Hasil penelitian diperoleh nilai sig. = 0,000 (< 0,05) sehingga dapat disimpulkan terdapat hubungan antara konsumsi ikan cakalang terhadap kadar kolesterol pada orang dewasa usia 20 - 30 tahun.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: ikan cakalang, kadar kolesterol total, orang dewasa usia 20-30 tahun
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine > Medicine Study Program
Depositing User: Fiqih Furqan H. Mongilong
Date Deposited: 11 Mar 2020 07:39
Last Modified: 11 Mar 2020 07:39
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/6072

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year