Meliani, Avivi Makasmita (2021) Analisis pengaruh penanaman modal asing (PMA), penanaman modal dalam negeri (PMDN), dan ekspor terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Jawa Timur tahun 2009-2019. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.
Text
Judul-Abstrak.pdf Download (1MB) |
|
Text
plagiat.pdf Download (441kB) |
Abstract
ABSTRAK Pembangunan Negara Merupakan pembangunan yang besar dari suatu keadaan tertentu ke keadaan yang dipandang lebih bernilai. Salah satu syarat utama bagi pertumbuhan ekonomi adalah kriteria investasi, selain investasi tentunya banyak faktor-faktor yang dapat mempengaruhi pertumbuhan ekonomi yaitu Ekspor. Tujuan penelitian yang hendak dicapai adalah untuk mengetahui pengaruh penanaman modal asing, penanaman modal dalam negeri, dan ekspor terhadap pertumbuhan ekonomi. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kuantitatif. Variabel penelitian ini adalah terdiri variabel bebas yaitu PMA, PMDN, dan ekspor di Jawa Timur, sedangkan variabel terikat yaitu Pertumbuhan Ekonomi. Pengumpulan data menggunakan data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik Jawa Timur mulai tahun 2009-2019. Data tersebut dianalisa dengan menggunakan Analisis Regresi Linier Berganda melalui Uji F dan Uji T dengan Asumsi Klasik. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa secara parsial untuk PMA, PMDN, dan Ekspor berpengaruh signifikan terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Jawa Timur dan Secara simultan terdapat pengaruh yang signifikan antara PMA, PMDN, dan ekspor terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Jawa Timur. Kata Kunci : Penanaman Modal Asing, Penanaman Modal Dalam Negeri, Ekspor, Pertumbuhan Ekonomi.
Item Type: | Thesis (Bachelor (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Penanaman Modal Asing, Penanaman Modal Dalam Negeri, Ekspor, Pertumbuhan Ekonomi. |
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions |
Divisions: | Faculty of Economic and Business > Development Economics Study Program |
Depositing User: | 41 Avivi Makasmita Meliani Universitas Wijaya Kusuma Surabaya |
Date Deposited: | 12 Mar 2021 23:06 |
Last Modified: | 12 Mar 2021 23:06 |
URI: | http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/8052 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year