Persepsi Pelaksanaan Kurikulum 2013 Sekolah Dasar

Bahtiar, Reza Syehma (2019) Persepsi Pelaksanaan Kurikulum 2013 Sekolah Dasar. Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan, Universitas Pasundan, Bandung, Indonesia. (Unpublished)

[img] Text
5. Cek Plagiasi PERSEPSI PELAKSANAAN KURIKULUM 2013 SEKOLAH DASAR.pdf

Download (2MB)

Abstract

Abstract Tujuan dari penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui kendala pelaksanaan kurikulum 2013, (2) untuk mengetahui upaya penyelesaian kendala pelaksanaan kurikulum 2013, dan (3) untuk mengetahui manfaat pelaksanaan kurikulum 2013. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif eksploratif. Data yang dikumpulkan menggunakan instrument wawancara. Data yang terhimpun kemudian dianalisis dengan pendekatan deskriptif yang dikembangakan oleh Miles dan Huberman. Hasil penelitian adalah sebagai berikut. Pertama, terdapat kendala pelaksanaan kurikulum 2013 yaitu belum ada kesiapan dari guru dalam menerapkan kurikulum 2013, pelatihan yang didapatkan belum sepenuhnya dipahami oleh guru, guru masih bingung dalam hal penilaian autentik, siswa bingung karena tidak ada mata pelajaran, dan materi pelajaran pada buku siswa sangat kurang. Kedua, terdapat upaya penyelesaian kendala pelaksanaan kurikulum 2013 yaitu mengadakan workshop dan seminar secara berkala kepada pendidik, mengadakan workshop dan seminar tentang penilaian authentic kepada pendidik, memberikan pemahaman tentang mata pelajaran yang ada pada kurikulum 2013, dan memberikan buku penunjang materi atau dapat diperoleh dari berbagai sumber seperti internet. Ketiga, terdapat manfaat pelaksanaan kurikulum 2013 yaitu (1) bagi siswa lebih bersemangat dalam belajar, cara berpikir siswa lebih berkembang, mendorong siswa untuk belajar memecahkan masalah sosial dan saling menghargai, kompetensi yang didapat siswa tidak hanya dari pengetahuan saja tetapi ada empat aspek yang didapat, suasana kelas menjadi nyaman dan menyenangkan (2) bagi guru dapat menjelaskan satu tema dengan banyak materi sekaligus, dalam pembelajaran waktu menjadi lebih singkat dalam memberikan pemahaman kepada siswa, guru belajar lebih memahami kemampuan siswa dari beberapa aspek sekaligus.

Item Type: Other
Subjects: P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Faculty of Language and Science
Depositing User: Sulimin BP3
Date Deposited: 29 Dec 2020 05:25
Last Modified: 29 Dec 2020 05:25
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/7635

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year