Pengaruh konsentrasi rebusan daun jambu biji (Psidium Guajava L.) terhadap daya hambat bakteri Escherichia coli

Putra, Ida bagus putu astika (2020) Pengaruh konsentrasi rebusan daun jambu biji (Psidium Guajava L.) terhadap daya hambat bakteri Escherichia coli. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (1MB)
Official URL: hhtps://uwks.ac.id

Abstract

ABSTRAK Escherichia coli merupakan salah satu mikroba penyebab diare, dan salah satu tanaman obat yang dapat digunakan sebagai obat diare adalah daun jambu biji. Karena daun jambu biji (Psidium guajava L.) memiliki khasiat sebagai anti diare. Ekstrak jambu biji pun terbukti mampu menjadi anti bakteri yang dapat menghambat pertumbuhan bakteri Escherichia coli pada konsentrasi 10%, Shigellia dysenteriae pada konsentrasi 30%, Shigella flexineri pada konsentrasi 40%, dan Salmonella typhi pada konsentrasi 40%. Daun jambu biji mengandung fenolik fitokimia yang jumlahnya berlebihan yang dapat menghambat peroksidasi dalam tubuh dan diharapkan mampu mencegah bermacam penyakit kronis sekalipun. Oleh karena hal tersebut peneliti tertarik untuk meneliti lebih lanjut mengenai pengaruh pemberian rebusan daun jambu biji (Psidium guajava L.) dengan konsentrasi tertentu terhadap pertumbuhan bakteri Escherichia coli secara in vitro. Dimana dalam penelitian ini menggunakan Biakan Escherichia coli yang tersedia di Laboratorium Mikrobiologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Wijaya Kusuma Surabaya sebagai populasinya dan dari populasi tersebut diambil sampel yang digunakan dalam penelitian sebanyak 24 sampel. Dari data yang telah diperoleh kemudian di analisis secara statistik dengan menggunakan uji Kolmogorov-Smirnov, yang dilanjutkan dengan uji levene’s test dan uji one way ANOVA. Dan dari hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian rebusan jambu biji (Psidium guajava L.) berpengaruh terhadap pertumbuhan bakteri Escherichia coli ditunjukkan oleh diameter zona hambat yang terbentuk. Dimana pada kelompok yang diberi rebusan jambu biji (Psidium guajava L.) P2 ditemukan diameter zona hambat yang paling tinggi bila dibandingkan dengan kelompok perlakuan rebusan jambu biji yang lain. Dan pada kelompok yang diberi rebusan jambu biji (Psidium guajava L.) P5 sudah menunjukkan diameter zona hambat, sehingga pada dosis ini sudah mampu menghambat pertumbuhan bakteri Escherichia coli Kata kunci : Rebusan Daun Jambu Biji (Psidium Guajava L.), Daya Hambat, Bakteri Escherichia coli

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Rebusan Daun Jambu Biji (Psidium Guajava L.), Daya Hambat, Bakteri Escherichia coli
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Medicine > Medicine Study Program
Depositing User: 70 ida bagus putu astika putra uwks
Date Deposited: 06 Aug 2020 03:44
Last Modified: 06 Aug 2020 03:44
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/6706

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year