Lestari, Ni Made Dewi (2020) Efektivitas ekstrak bunga kecombrang (Etlingera elatior jack R.M.sm) sebagai larvasida nyamuk culex quinquefasciatus say. Bachelor (S1) thesis, Universitas Wijaya Kusuma Surabaya.
Text
SKRIPSI NI MADE DEWI LESTARI 16820049.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas ekstrak bunga kecombrang (Etlingera elatior jack R.M.sm) terhadap kematian larva nyamuk Culex quenquefasciatus Say. Hewan coba yang digunakan adalah larva nyamuk Culex quenquefasciatus Say berjumlah 625 ekor. Rancangan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap dengan 5 perlakuan dan 5 ulangan. Kelima perlakuan tersebut yaitu kelompok perlakuan yang terdiri dari konsentrasi 0,1%, 0,4%, 0,9% dan kelompok kontrol yang terdiri dari kontrol positif yaitu abate dan kontrol negative yaitu aquades. Pengamatan kematian larva nyamuk dilakukan setiap 2 jam sekali selama 12 jam. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan Uji one way ANOVA dan dilanjutkan dengan Uji Duncan. Hasil diperoleh pada perlakuan ekstrak bunga kecombrang 0,4% dan 0,9% memiliki kemampuan sebagai larvasida yang tinggi dan sama dengan kontrol positif themepos (abate). Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa ekstrak bunga kecombrang (Etlingera elatior jack R.M.sm) mempunyai kemampuan sebagai larvasida terhadap nyamuk Culex quenquefasciatus Say.
Item Type: | Thesis (Bachelor (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Culex quenquefasciatus Say, ekstrak bunga kecombrang, larvasida |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Faculty of Vetenary Medicine > Animal Health and Veteriner Public Health Study Program |
Depositing User: | Ni Made Dewi Lestari |
Date Deposited: | 27 Jul 2020 01:56 |
Last Modified: | 27 Jul 2020 01:56 |
URI: | http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/6600 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year