Pengaruh berbagai konsentrasi ekstrak bawang putih ALLIUM SATIVUM LINN terhadap diameter zona inhibisi pertumbuhan bakteri ESCHERICHIA COLI

Sa'diyah, Siti Halimatus Sa'diyah (2020) Pengaruh berbagai konsentrasi ekstrak bawang putih ALLIUM SATIVUM LINN terhadap diameter zona inhibisi pertumbuhan bakteri ESCHERICHIA COLI. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya Univercity.

[img] Text
ABSTRAK UNIV.pdf

Download (393kB)
Official URL: https://www.uwks.ac.id

Abstract

Bakteri gram negatif (Escherichia coli) merupakan bakteri yang sering menyebabkan penyakit infeksi. Dalam tanaman tradisional terdapat tanaman herbal yang dapat dijadikan bahan obat-obatan salah satunya adalah bawang putih. Bawang putih disinyalir mengandung senyawa metabolit sekunder yaitu Allicin yang mempunyai sifat antibakteri. Dari uraian tersebut maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh berbagai konsentrasi ekstrak bawang putih 25%, 35%, 45%, 55%, 75% (Allium sativum Linn.) terhadap diameter zona inhibisi pertumbuhan bakteri Escherichia coli dengan populasi yang diteliti adalah biakan murni bakteri Escherichia coli yang diperoleh dari Laboratorium Mikrobiologi Fakultas Kedokteran Universitas Wijaya Kusuma Surabaya dengan besar jumlah pengambilan sampel sebanyak 28 sampel. Variabel bebas dalam penelitian adalah ekstrak bawang putih dengan konsentrasi yang berbeda. Sedangkan variabel terikatnya adalah daya hambat pertumbuhan bakteri Escherichia coli. Penelitian ini selanjutnya dianalisis menggunakan uji statistik one way anova. Hasil penelitian menyimpulkan pemberian ekstrak bawang putih (Allium sativum Linn) tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan Escherichia coli ditunjukkan oleh tidak adanya diameter zona hambat yang terbentuk. Kata kunci: ekstrak bawang putih, Escherichia coli

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: ekstrak bawang putih, Escherichia coli
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine > Medicine Study Program
Depositing User: Siti Halimatus Sa'diyah
Date Deposited: 20 Jul 2020 03:59
Last Modified: 20 Jul 2020 03:59
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/6561

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year