Analisis perdagangan internasional kakao Indonesia

Makruf Faris, Moch. (2020) Analisis perdagangan internasional kakao Indonesia. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
A. ABSTRAK.pdf

Download (1MB)
[img] Text
J. PCX - Report makruf 3.pdf

Download (178kB)
Official URL: https://www.uwks.ac.id

Abstract

Ekspor kakao Indonesia terus mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Pada Tahun 2009, total ekspor kakao mencapai 535.236 ton dengan nilai sebesar US$ 1.413.535. Jumlah ini meningkat drastis dalam dua dasawarsa terakhir di mana pada tahun 1990, ekspor Indonesia hanya sebesar 119.725 ton dengan nilai US$ 127.091. Namun, komoditas kakao Indonesia sebagian besar masih diekspor dalam bentuk komoditas primer yaitu biji kakao kering sehingga harganya relatif masih rendah (Pusdatin, 2010). Hipotesis adalah Diduga produksi kakao Indonesia berpengaruh signifikan terhadap perdagangan internasional.Diduga nilai tukar berpengaruh signifikan terhadap perdagangan internasional. Diduga harga domestik berpengaruh signifikan terhadap perdagangan internasional. Diduga harga dunia berpengaruh signifikan terhadap perdagangan internasional. Diduga konsumsi berpengaruh signifikan terhadap perdagangan internasional. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh produksi kakao, nilai tukar, harga kakao domestik, harga kakao dunia dan konsumsi kakao Indonesia terhadap ekspor kakao Indonesia menggunakan data sekunder dari FAO tahun 1991-2017 dan metode analisis yang digunakan adalah Analisis menggunakan metode ekonometrika dengan menggunakan analisis regresi linier. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel konsumsi dan produksi kakao Indonesia berpengaruh pada taraf kepercayaan 0,01 dan 0,02. Adapun variabel tidak signifikan adalah variabel nilai tukar, harga domestik, harga dunia tidak berpengaruh terhadap ekspor kakao pada taraf 0,978, 0,211 dan 0,47.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Produksi, Konsumsi, Kakao
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Faculty of Agriculture > Agribusiness Study Program
Depositing User: Moch. Makruf Faris
Date Deposited: 18 Mar 2020 06:43
Last Modified: 18 Mar 2020 06:43
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/6309

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year