Soo, Servasius Niku (2018) Pengaruh Lama Penyinaran Sinar UV Pada Daging sapi Madura Terhadap Awal Pembusukan Dan Derajat Keasaman (pH). Other thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh lama penyinaran sinar ultraviolet dengan tingkat perbedaan waktu 3 jam, 6 jam, dan 9 jam terhadap awal pembusukan dan kadar keasaman (pH) daging sapi (madura). Materi penelitian berupa daging sapi kiloan segar yang didapatkan langsung dari rumah potong hewan dan dibagi menjadi 24 potongan sampel. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimental dengan bentuk Rancang Acak Lengkap (RAL). Penelitian ini dilakukan dalam 4 perlakuan dan 6 ulangan dalam setiap kelompok perlakuan. Kelompok kontrol (P0) merupakan kelompok daging yang tidak diberikan sinar lampu ultraviolet. Kelompok perlakuan 1 (P1) merupakan kelompok daging yang dibiarkan pada sinar ultraviolet (uv) selama 3 jam. Kelompok perlakuan 2 (P2) merupakan kelompok daging yang diberikan sinar ultraviolet selama 6 jam. Kelompok perlakuan 3 (P3) merupakan kelompok daging yang diberikan sinar ultraviolet selama 9 jam. Data yang diperoleh kemudian dianalisis, uji Eber awal pembusukan diamati reaksi yang terjadi pada sampel tiap perlakuan sedangkan kadar pH daging sapi dianalisis secara statistik dengan menggunakan analisis ragam (ANOVA) dengan aplikasi SPSS for windows pada derajat kepercayaan 0,05 (P < 0,05). Hasil penelitian menunjukkan bahwa lama penyinaran sinar ultraviolet memiliki pengaruh yang signifikan terhadap awal pembusukan dan kadar keasaman (pH) daging sapi (madura) pada derajat kepercayaan P<0,05. Kata Kunci : Daging Sapi Madura, Lama Penyinaran UV, Uji Eber Awal Pembusukan, Derajat Keasaman (pH)
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Daging Sapi Madura, Lama Penyinaran UV, Uji Eber Awal Pembusukan, Derajat Keasaman (pH) |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Faculty of Vetenary Medicine > Animal Health and Veteriner Public Health Study Program |
Depositing User: | Devi Ramayati |
Date Deposited: | 22 Mar 2018 04:00 |
Last Modified: | 22 Mar 2018 04:00 |
URI: | http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/606 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year