Pengaruh tingkat pengangguran, kemiskinan dan investasi terhadap pertumbuhan ekonomi di Jawa Timur

Khafy, Moch (2020) Pengaruh tingkat pengangguran, kemiskinan dan investasi terhadap pertumbuhan ekonomi di Jawa Timur. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
MohammadKhafy_14410067_EkonomiPembangunan_S1.pdf

Download (7MB)
[img] Text
ABSTRACT.pdf

Download (869kB)
Official URL: https://www.uwks.ac.id

Abstract

Pertumbuhan ekonomi memiliki peranan penting dalam kesejahteraan masyarakat. Tingginya pertumbuhan ekonomi di wilayah Jawa Timur tersebut terdapat juga ketimpangan dalam pendapatan masyarakat, banyak masyarakat di wilayah Jawa Timur memiliki pendapatan yang rendah, dan jauh dari kata sejahtera hal ini terbukti dari tingkat pengangguran terbuka di Jawa Timur termasuk kategori tinggi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh tingkat pengangguran, kemiskinan dan investasi terhadap pertumbuhan ekonomi di Jawa Timur. Jenis penelitian adalah jenis penelitian causal. Jenis data yang digunakan pada penelitian ini adalah kuantitatif. Sumber data yang digunakan adalah data sekunder dengan menggunakan metode dokumentasi, di mana data yang diperoleh bersumber dari Badan Pusat Statistik Jawa Timur terkait dengan pertumbuhan ekonomi, tingkat pengangguran, kemiskinan dan investasi di Jawa Timur tahun 2017. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Hasil analisis dapat ditarik kesimpulan bahwa: (1) Tingkat pengangguran berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Jawa Timur dengan arah yang positif; (2) Kemiskinan tidak berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Jawa Timur dengan arah yang negatif; (3) Investasi berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Provinsi Jawa Timur dengan arah yang positif. Kata Kunci : Tingkat Pengangguran, Investasi, Pertumbuhan Ekonomi

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Tingkat Pengangguran, Investasi, Pertumbuhan Ekonomi
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Economic and Business > Development Economics Study Program
Depositing User: Moch. Khafy
Date Deposited: 11 Mar 2020 08:44
Last Modified: 11 Mar 2020 08:44
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/6051

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year