Pengaruh pemberian ekstrak etanol buah mengkudu (Morinda citrifolia L.) terhadap diameter zona hambat Escherichia coli

Erawan, Sang Putu Hendy (2020) Pengaruh pemberian ekstrak etanol buah mengkudu (Morinda citrifolia L.) terhadap diameter zona hambat Escherichia coli. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
sang putu hendy erawan 16700069 pdf.pdf

Download (1MB)
Official URL: https://www.uwks.ac.id

Abstract

ABSTRAK Erawan, Sang Putu Hendy. 2019. Pengaruh Pemberian Ekstrak Etanol Buah Mengkudu (Morinda Citrifolia L.) Terhadap Diameter Zona Hambat Escherichia Coli. Tugas Akhir, Program Studi Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran,Universitas Wijaya Kusuma Surabaya. Pembimbing: Prof. Dr. Suhartati, dr., MS. Latar belakang: Escherichia coli dalam jumlah yang berlebihan dapat mengakibatkan diare bila bakteri ini menjalar ke sistem organ tubuh,menyebabkan infeksi, bahkan bakteri Escherichia coli yang masuk ke saluran kencing dapat mengakibatkan infeksi saluran kemih (ISK). Penyakit yang ditimbulkan oleh bakteri dapat dicegah dengan obat antibiotik namun penggunaan antibiotik yang tidak tepat dapat menimbulkan resistensi. Pencegahan resistensi dapat dilakukan dengan memanfaatkan kembali bahan-bahan alami salah satunya yaitu menggunakan buah mengkudu (Morinda citrofolia L.,). Tujuan Penelitian: untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak etanol buah mengkudu (morinda citrifolia L.,) terhadap diameter zona hambat Escherichia coli. Metode: Desain studi adalah The post test only with control grup design dengan jenis penelitian eksperimental, di Laboratorium Mikrobiologi Fakultas Kedokteran Universitas Wijaya Kusuma Surabaya, menggunakan 24 sampel yang terbagi menjadi 6 cakram agar Mueller Hinton yang telah ditanami bakteri Escherichia coli yang mengandung berbagai konsentrasi ekstrak, K1 (Chloramphenicol), K2 (Aquadesh steril), K3 sampai K6 (ekstrak etanol buah mengkudu dengan konsentrasi 25%, 50%, 75%, dan 100%) dan diukur zona hambatnya. Hasil: Hasil studi menunjukkan adanya perbedaan bermakna antara kelompok kontrol dan kelompok perlakuan aktivitas antibakteri ekstrak etanol buah mengkudu (morinda citrifolia L.,) terhadap pertumbuhan bakteri Escherichia coli (p= 0,004). Zona hambat ekstrak etanol buah mengkudu (morinda citrifolia L.,) dengan rata-rata diameter sebesar 8,58 mm. Kesimpulan: Terdapat pengaruh pemberian ekstrak etanol buah mengkudu (morinda citrifolia L.,) terhadap diameter zona hambat Escherichia coli, diameter zona hambat Escherichia coli terhadap ekstrak etanol buah mengkudu (morinda citrifolia L.,) dikatagorikan sedang (6mm-10mm), dan berbagai konsentrasi ekstrak etanol buah mengkudu (morinda citrifolia L.,) terhadap diameter zona hambat Escherichia coli tidak ada perbedaan, tetapi setiap konsentrasi berbeda di bandingkan kontrol (+) chloramphenicol. Kata kunci: Ekstrak, Morinda Citrifolia L, Escherichia coli, antibakteri

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Ekstrak, Morinda Citrifolia L, Escherichia coli, antibakteri
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine > Medicine Study Program
Depositing User: Sang Putu Hendy Erawan
Date Deposited: 18 Feb 2020 01:16
Last Modified: 18 Feb 2020 01:16
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/5801

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year