Analisis kebutuhan informasi (information need assesment) pemustaka di Perpustakaan Universitas Wijaya Kusuma Surabaya

Hidayat, Dedi (2020) Analisis kebutuhan informasi (information need assesment) pemustaka di Perpustakaan Universitas Wijaya Kusuma Surabaya. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
Dedi Hidayat.pdf
Restricted to Registered users only

Download (743kB)
Official URL: https://uwks.ac.id

Abstract

Perilaku informasi merupakan salah satu kajian yang semakin berkembang dalam disiplin ilmu informasi dan perpustakaan. Bersamaan dengan semakin berkembangnya jaman, semakin beragam pula informasi yang dibutuhkan oleh seseorang maupun mahasiswa yang sedang menempuh pendidikan. Berbagai mahasiwa muncul dengan kebutuhan informasi yang berbeda-beda antara satu dengan mahasiswa lainnya, dan perpustakaan perguruan tinggi sebagai lembaga informasi bagi civitas akademiknya dituntut untuk dapat memenuhi kebutuhan informasi setiap patron pemustakanya. Namun saat ini terlihat bahwa perpustakaan perguruan tinggi mengembangkan layanan yang bersifat general, yang mana layanan tersebut disesuaikan dengan kebutuhan informasi untuk seluruh civitas akademik dan melupakan kebutuhan informasi kalangan yang membutuhkan informasi secara khusus. Perpustakaan sebagai lembaga penyedia informasi, ketika akan melakukan usaha terkait manajemen informasi, langkah awal yang harus dilakukan adalah mengidentifikasi kebutuhan informasi pemustakanya.Kajian ini akan membahas mengenai kebutuhan informasi di kalangan pemustaka, sehingga nantinya dapat diketahui kebutuhan informasi apa saja yang di butuhkan oleh mahasiswa tersebut. Adapun tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui karateristik pemustaka, subjek informasi yang dibutuhkan pemustaka, fungsi informasi bagi pemustaka, bentuk informasi yang dibutuhkan pemustaka, sudut pandng informasi pemustaka, kualitas dan kuantitas informasi yang di butuhkan pemustaka, dan kemutakhiran informasi yang di butuhkan pemustaka. Untuk mengetahui kebutuhan informasi pemustaka digunakan teori menurut Nicholas dalam bukunya yang berjudul “Assesing Information Neds: Tooks, Technique and Concept fot The Internet Age”. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kuantitatif deskriptif. Populasi sampel penelitian ini adalah pemustaka di Perpustakaan Universitas Wijaya Kusuma Surabaya dengan teknik pengambilan sample purposive sampling. Jumlah sampel pada penelitian ini yaitu 35 pemustaka. Hasil penelitian ini yaitu karateristik pemustaka pada penelitian ini yaitu 57,1% merupakan perempuan yang sedang menempuh semester 9 sebanyak 60%. Pemustaka yang berhasil terjaring dalam penelitian ini berasal dari empat progam studi yaitu ilmu perpustakaan, ekonomi, teknik sipil, dan hukum dengan rata-rata umur 22-26 tahun sebanyak 57,1%. Subyek informasi yang di butuhkan oleh responden 71,4% subjek informasi yang bermanfaat untuk menyelesaikan tugas akhir mereka. Adapun subjek pengetahuan umum yang mereka butuhkan adakah subjek agama sebesar 51,5%. Untuk informasi yang bersifat hiburan, pemustaka membutuhkan subjek informasi novel sebesar 57,1%.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Kebutuhan Informasi, Pemustaka , Perpustakaan Perguruan Tinggi
Subjects: Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z665 Library Science. Information Science
Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z719 Libraries (General)
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences > Library and Information Science Study Program
Depositing User: Dedi Hidayat
Date Deposited: 10 Feb 2020 06:43
Last Modified: 10 Feb 2020 06:43
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/5680

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year