Resistensi pekerja seks komersial pasca penutupan lokalisasi (studi di eks lokalisasi Dolly kelurahan Putat Jaya kota Surabaya)

Dhania, Noerma (2019) Resistensi pekerja seks komersial pasca penutupan lokalisasi (studi di eks lokalisasi Dolly kelurahan Putat Jaya kota Surabaya). Bachelor (S1) thesis, University Wijaya Kusuma Surabaya.

[img] Text
upload pdf.pdf

Download (890kB)
Official URL: https://uwks.ac.id

Abstract

ABSTRAK Wacana penutupan Dolly ini berdasarkan Surat Edaran (SE) Gubernur Jatim Nomor 460/16474/031/2010 tentang Pencegahan dan Penanggulangan Perempuan. Didukung dua landasan hukum. Pertama, peraturan Daerah (Perda) Nomor 7 Tahun 1999 mengenai larangan bangunan atau rumah tinggal difungsikan sebagai tempat asusila dan sebagai tempat pemikatan melakukan tindak asusila. Kedua, yaitu Undang-Undang Perdagangan Manusia (Human Trafficking). Penutupan lokalisasi Dolly memang menuai banyak kontroversi bagi mereka yang terkena dampak secara langsung meskipun pemerintah kota sudah menyediakan konsep solusi. Tetapi Hal ini justru mengakibatkan pekerja seks komersial dan warga penghuni Dolly melakukan resistensi pada waktu pra penutupan bahkan sampai pada pasca penutupan Dolly. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan bentuk resistensi yang dilakukan pekerja seks komersial dan Warga Dolly yang masih terlibat dengan pekerja seks komersial kepada sang pemangku kebijakan. Informasi yang didapat peneliti adalah perempuan yang dulunya bekerja diwisma Dolly dan saat ini masih tetap menjalankan bisnis prostitusi dan warga dolly yang terkena dampak penutupan lokalisasi dengan keseluruhan berjumlah 7 informan. Data penelitian dikumpulkan menggunakan teknik observasi, wawancara, dan pencatatan dokumen. Dalam penelitian ini mnenggunakan metode kualitatif deskriptif yang selanjutnya dianalisis dengan menggunakan teori resistensi James Scott. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, (1) terjadi resistensi yang dilakukan oleh pekerja seks komersial dengan bentuk masih adanya prosititusi secara terselubung dan tidak mengikuti secara terbuka program pelatihan pemerintah. (2) Resistensi juga dilakukan oleh warga penghuni dolly seperti tidak menghadiri undangan pemberitahuan penutupan lokalisasi, penjualan obat gugur secara illegal, bergosip bahkan sampai adanya aktifitas mucikari yang mencari pelanggan melalui media online. Resistensi, Pekerja Seks Komersial Dolly

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Resistensi, Pekerja Seks Komersial Dolly
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Social and Political Sciences
Depositing User: Noermadhania .
Date Deposited: 18 Sep 2019 02:39
Last Modified: 18 Sep 2019 02:39
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/4860

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year