Rahmadhani, Diyana (2023) Efek Pemberian Ekstrak Daun Sirih Merah (Piper Crocatum) Terhadap Gambaran Histopatologi Ginjal Yang Diinduksi Aloksan Pada Tikus Putih (Rattus Norvegicus) Galur Wistar. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya Univeristy.
Text
SKRIPSI (Cover) DIYANA RAHMADHANI-1-17.pdf Download (626kB) |
|
Text
Presentase Plagiasi.pdf Download (31kB) |
Abstract
Aloksan merupakan zat diabetogenik yang bersifat toksik dan dapat menyebabkan kerusakan pada sel beta pankreas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek dari pemberian ekstrak daun sirih merah (Piper crocatum) terhadap gambaran histopatologi ginjal tikus putih (Rattus norvegicus) yang diinduksi aloksan. Sebanyak 25 ekor tikus putih jantan galur Wistar umur ± 3 bulan digunakan dalam penelitian ini. Seluruh sampel tersebut dibagi secara acak menjadi lima kelompok perlakuan yaitu: (K-) tikus sehat yang hanya diberikan aquades; (K+) tikus yang diberikan aloksan 120 mg/kgBB intraperitoneal; (P1) tikus yang diberikan aloksan 120 mg/kgBB intraperitoneal dan ekstrak daun sirih merah 100 mg/kgBB peroral; (P2) tikus yang diberikan aloksan 120 mg/kgBB intraperitoneal dan ekstrak daun sirih merah 150 mg/kgBB peroral; (P3) tikus yang diberikan aloksan 120 mg/kgBB intraperitoneal dan ekstrak daun sirih merah 200 mg/kgBB peroral. Perlakuan diberikan selama 14 hari. Pada hari ke-15 semua tikus di euthanasi dan di nekropsi untuk diambil organ ginjal kemudian dijadikan preparat dengan pewarnaan HE. Gambaran lesi histopatologi yang diamati yaitu nekrosis, degenerasi, dan infiltrasi sel radang. Pengamatan gambaran histopatologi dilakukan dengan mikroskop perbesaran 40x. Data hasil dari pengamatan dianalisis dengan metode Kruskal Wallis dan Mann Whitney. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak daun sirih merah dapat mengurangi efek hiperglikemia dengan perbedaan nyata (P<0.05) dan dengan diberikannya ektrak daun sirih merah 2% dosis 100 mg/kgBB, 150 mg/kgBB, 200 mg/kgBB dapat menyebabkan perubahan histopatologi nekrosis, degenerasi dan infiltrasi sel radang pada ginjal tikus putih kemudian disimpulkan pasca diinduksi aloksan 120 mg/kgBB terdapat hasil yang signifikan (P<0,05). Kata kunci: degenerasi, ekstrak daun sirih merah (Piper crocatum), histopatologi ginjal tikus putih (Rattus norvegicus), infiltrasi sel radang, nekrosis
Item Type: | Thesis (Bachelor (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | degeneration, histopathology of white rat (Rattus norvegicus) kidney, inflammatory cell infiltration, necrosis, red betel leaf extract (Piper crocatum) |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Faculty of Vetenary Medicine |
Depositing User: | Diyana Diyana Rahmadhani Rahmadhani |
Date Deposited: | 03 Oct 2023 04:45 |
Last Modified: | 03 Oct 2023 04:45 |
URI: | http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/15607 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year