Potensi Ekstrak Batang Bajakah Tampala (Spatholobus littoralis Hassk.) Terhadap Jumlah Basofil Monosit Dan Limfosit Pada Mencit (Mus musculus) Yang Diinfeksi Escherichia coli

Biantara, Yuga and Hidayah, Nurul and Rahmaniar, Reina Puspita (2022) Potensi Ekstrak Batang Bajakah Tampala (Spatholobus littoralis Hassk.) Terhadap Jumlah Basofil Monosit Dan Limfosit Pada Mencit (Mus musculus) Yang Diinfeksi Escherichia coli. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
ABSTRAK etc.pdf

Download (849kB)
[img] Text
PLAGIASI PROSENTASE SAJA.pdf

Download (33kB)
Official URL: https://uwks.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi ekstrak batang Bajakah Tampala (Spatholobus littoralis Hassk.) terhadap jumlah basofil, monosit dan limfosit Mencit (Mus musculus) setelah diinfeksi Escherichia coli. Menggunakan metode penelitian eksperimental dan menggunakan 20 ekor Mencit (Mus musculus) dengan lima perlakuan yaitu P0 (kontrol negatif), P1 (kontol positif), P2 (10% ekstrak batang Bajakah Tampala), P3 (30% ekstrak batang Bajakah Tampala), P4 (50% ekstrak batang Bajakah Tampala). Mencit diberikan ekstrak Batang Bajakah Tampala (Spatholobus littoralis Hassk.) selama 28 hari secara oral. Pada hari ke 29 tikus putih diinfeksi dengan Escherichia coli yang diberikan secara intraperitonial (1 mL, 1 x 10 6 CFU/mL). Pada hari ke 32 dilakukan pengambilan darah melalui intracardiac kemudian darah diperiksa menggunakan hematology analyzer. Data yang diperoleh dari penelitian dianalisis secara statistik menggunakan uji One Way ANOVA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah monosit dan limfosit optimum ada pada konsentrasi 10% yaitu jumlah monosit sebesar 0,5125 dan jumlah limfosit sebesar 5,8450 serta jumlah basofil 0. Sehingga pada ekstrak Bajakah Tampala berpotensi terhadap peningkatan jumlah monosit dan limfosit dalam darah mencit. Akan tetapi hasil pada jumlah basofil tidak terdapat potensi. Kata Kunci: Bajakah Tampala, Mencit, Basofil, Monosit, Limfosit.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Bajakah Tampala, Mencit, Basofil, Monosit, Limfosit.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Vetenary Medicine
Depositing User: YUGA YUGABIANTARA BIANTARA
Date Deposited: 22 Sep 2022 10:25
Last Modified: 22 Sep 2022 10:25
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/12094

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year