Rahmawati, Iis (2022) Hubungan faktor risiko olahraga dan diabetes melitus tipe 2 dengan hipertensi pada peserta posyandu desa Suruh (Sidoarjo). Bachelor (S1) thesis, wijaya kusuma surabaya university.
Text
Abstrak ..pdf Download (540kB) |
|
Text
plagiasi.pdf Download (231kB) |
Abstract
ABSTRAK Rahmawati, Iis. 2022. Hubungan Faktor Risiko Olahraga Dan Diabetes Melitus Tipe 2 Dengan Hipertensi Pada Peserta Posyandu Desa Suruh (Sidoarjo). Skripsi Program studi Kedokteran, Fakultas Kedokteran. Universitas Wijaya Kusuma Surabaya, Surabaya 2022. Pembimbing : Sri Lestari Utami, SSi., Mkes. Faktor resiko dari hipertensi Tekanan darah tinggi sering disebut sebagai silent killer karena manusia dengan tekanan darah tinggi seringkali tidak menyadarinya hingga timbul komplikasi yang dapat merusak organ. Olahraga memainkan posisi utama pada Diabetes melitus tipe II (DM tipe II) dalam mengatur kadar glukosa darah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis hubungan factor risiko olahraga dan diabetes melitus tipe 2 dengan hipertensi pada peserta Posyandu Desa Suruh (Sidoarjo), untuk mengetahui gambaran penyakit hipertensi pada peserta posyandu desa suruh (Sidoarjo), Untuk mengetahui gambaran olahraga pada peserta posyandu desa suruh (Sidoarjo), untuk mengetahui gambaran penyakit DM tipe II pada peserta posyandu di desa suruh sidoarjo, Untuk menganalisis hubungan faktor risiko olahraga dan hipertensi pada peserta Posyandu Desa Suruh (Sidoarjo). Untuk menganalisis hubungan faktor risiko diabetes melitus tipe 2 dengan hipertensi pada peserta Posyandu Desa Suruh (Sidoarjo). Penelitian ini merupakan penelitian analitik-observasional dengan menggunakan metode Cross Sectional. Analisis Data menggunakan analisis informasi statistic non parametrik dengan pendekatan rank spearman. Prevalensi hipertensi pada peserta posyandu di Desa Suruh (Sidoarjo) yang tertinggi adalah tergolong Pra Hipertensi yaitu 44 Responden (35,8%) Prevalensi olahraga pada peserta Posyandu Desa Suruh (Sidoarjo) yang tertinggi adalah responden yang tidak melakukan olahraga yaitu sebanyak 68,3% (84 responden). Prevalensi DM tipe II pada peserta Posyandu Desa Suruh (Sidoarjo) bahwa yang paling tinggi adalah responden yang tidak Diabetes Melitus Tipe II yaitu sebanyak 92,7% (114 responden). Terdapat hubungan faktor risiko olahraga dengan hipertensi peserta posyandu di Desa Suruh (Sidoarjo) dengan keeratan hubungan antara faktor risiko olahraga dengan hipertensi dalam kategori sedang. Terdapat hubungan faktor risiko diabetes mellitus tipe 2 dengan hipertensi peserta posyandu di Desa Suruh (Sidoarjo) dengan keeratan hubungan antara faktor risiko diabetes mellitus tipe 2 dengan hipertensi dalam kategori rendah. Kata Kunci : Olahraga, Diabetes Melitus Tipe 2, Hipertensi
Item Type: | Thesis (Bachelor (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci : Olahraga, Diabetes Melitus Tipe 2, Hipertensi |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Faculty of Medicine > Medicine Study Program |
Depositing User: | 70 Iis Rahmawati uwks |
Date Deposited: | 25 Jul 2022 03:55 |
Last Modified: | 25 Jul 2022 03:55 |
URI: | http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/11943 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year