Analisis motivasi belajar dengan sistem daring pada siswa kelas IV di SDN Pakis 5 Surabaya

Amelia Vania Renata Vivaldi, Vanja (2021) Analisis motivasi belajar dengan sistem daring pada siswa kelas IV di SDN Pakis 5 Surabaya. Bachelor (S1) thesis, UNIVERSITAS WIJAYA KUSUMA SURABAYA.

[img] Text
ABSTRAK (2).pdf

Download (900kB)
[img] Text
Skripsi PGSD (26)-71-76.pdf

Download (21kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui motivasi belajar siswa selama masa pandemi covid-19, adapun tujuan lain yaitu untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi motivasi belajar siswa selama masa pandemi covid-19. Data yang diambil pada penelitian ini adalah siswa kelas IV di SDN Pakis 5 Surabaya dengan rentan usia rata-rata 13-15tahun. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan lembar angket online atau google form. Siswa yang ikut serta dalam penelitian diwajibkan untuk menjawab semua pertanyaan yang terdapat dalam angket online. Motivasi belajar adalah sebuah hal yang sangat penting bagi siswa atau pelajar, diantaranya ada beberapa indikator yang adalah tekun dalam mengerjakan setiap tugas yang diberikan, gigih dalam menghadapi permasalahan, yakin untuk mempertahankan pendapatnya, tidak goyah dalam mempertahankan sesuatu yang sudah diyakini, senang mempelajari hal baru dan senang untuk memecahkan masalah. Pada penelitian ini telah didapat rata-rata dari kedelapan indikator tersebut 4,77% siswa yang memilih sangat tidak setuju, 18,12% siswa memilih tidak setuju, 43% siswa memilih setuju dan 37,25% siswa memilih sangat setuju. Dari hasil yang didapat menunjukan bahwa motivasi siswa SDN Pakis 5 Surabaya masih dalam golongan baik dengan presentase >50%. hasil tersebut jelas karena adanya sebuah pengaruh dari faktor – faktor yang merangsang motivasi belajar sehingga mendapat hasil tidak mencapai 100%. Adapun faktor – faktor yang mempengaruhi motivasi belajar siswa diantaranya adalah pengaruh dari faktor lingkungan sosial dan lingkungan keluarga, adapun hal lain yaitu pembelajaran yang dibagikan guru menggunakan sistem pembelajaran daring sangat besar pengaruhnya. Siswa yang sudah terbiasa melakukan belajar mengajar dengan tatap muka akan merasa kesulitan dengan proses belajar mengajar dengan sistem daring apalagi pada saat guru memberikan tugas dengan penjelasan materi yang kurang maksimal sehingga siswa yang belum memahami materi. Penyajian materui guru yang dikemas menarik tentunya akan memberikan motivasi belajar siswa begitupun sebaliknya pada saat guru hanya memberikan tugas rutin dengan bermaksud agar siswa terpacu untuk terus belajar dirumah, tentunya siswa akan merasa terbebani dan merasa kesulitan untuk menjawab karena materi yang disampaikan belum sepenuhnya dipahami selama belajar mengajar dengan sistem baru.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: students’ motivation using E-learning
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Language and Science > Elementary Teacher Education Study Program
Depositing User: Vikcy Bella Renata
Date Deposited: 14 Oct 2021 05:22
Last Modified: 14 Oct 2021 05:22
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/10437

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year