Stik sorgum dengan penambahan tepung ikan lele dumbo sebagai sumber protein

Rahardiantoro, Ryan (2021) Stik sorgum dengan penambahan tepung ikan lele dumbo sebagai sumber protein. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
Hasil Plagiasi Ryan TIP.pdf

Download (33kB)
[img] Text
ABSTRAK AKHIR.pdf

Download (1MB)
Official URL: https://uwks.ac.id

Abstract

Stik Sorgum (Sorghum Bicolor L. Moench) dengan Penambahan Tepung Ikan Lele Dumbo (Clarias Gariepinus) sebagai Sumber Protein Ryan Rahardiantoro 1)* Program Studi Teknologi Industri Pertanian, Fakultas Teknik, Universitas Wijaya Kusuma Surabaya ryanrahardiantoro.rr@gmail.com ABSTRAK Stik merupakan salah satu makanan ringan berupa irisan tipis yang berbentuk pipih panjang berbahan dasar tepung terigu, tepung tapioka, lemak, telur dan air yang digoreng dan mempunyai rasa gurih dan bertektsur renyah. Menurut SNI No. 01- 2713-2000, standar mutu produk stik untuk protein adalah minimal 5%. Dalam pembuatan stik, juga perlu ditambahkan bahan lain untuk menambah nilai gizi terutama proteinnya, selain dari penggunaan telur yaitu dengan menambahan bahan yang berprotein tinggi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui proporsi tepung sorgum:terigu dan jumlah tepung ikan lele dumbo terhadap kualitas produk stik sorgum, mengetahui kombinasi perlakuan terbaik dan untuk mengetahui kelayakan finansial usaha stik sorgum. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) pola faktorial dengan faktor (P) proporsi tepung sorgum:terigu (P1 = 25:75, P2 = 50:50 dan P3 = 75:25) dan faktor (K) konsentrasi tepung ikan lele dumbo (K1 = 20% dan K2= 30%). Sedangkan masing-masing perlakuan diulang sebanyak tiga kali. Data nilai kadar protein, lemak, air, abu, karbohidrat, rendemen dan daya kembang dianalisis dengan menggunakan sidik ragam (ANOVA) dan apabila terdapat perbedaan nyata akan dilanjutkan dengan uji Duncan dengan taraf kepercayaan sebesar 95% sedangkan data uji organoleptik dianalisis menggunakan uji Friedman. Perlakuan P1K2 (proporsi tepung sorgum:terigu 40:60 dan konsentrasi tepung lele dumbo 30%) menjadi perlakuan terpilih dengan nilai harapan 8,20. Perlakuan ini memiliki rendemen sebanyak 74,92%, kadar air 12,59%, kadar abu 3,65%, kadar protein 8,99%, kadar lemak 19,49%, kadar karbohidrat 55,28% dan daya kembang sebesar 95,58% serta memiliki persentase total kesukaan pada kesukaan pada warna 75,6%, aroma 78,9%, rasa 82,2% dan tekstur 97,8%. Hasil analisis finansial dengan parameter BEP akan tercapai pada saat produk dapat terjual sebanyak 20.623 kemasan atau setara dengan pendapatan sebesar Rp 408.294.154,00, NPV positif yaitu sebesar Rp 116.980.531,71, IRR yang mencapai 17,79% lebih besar dari arus pengembalian yang diinginkan yaitu sebesar 15%, PP yang diperlukan untuk mengembalikan modal adalah 3 tahun 3 bulan. Hasil perhitungan PP lebih kecil atau kurang dari umur proyek yang diperkirakan adalah 5 tahun. Dari hasil analisis finansial dengan parameter BEP, NPV, IRR dan PP, dapat disimpulkan bahwa rancangan produksi stik sorgum layak untuk dikembangkan. Kata kunci: Stik Sorgum, Tepung Ikan Lele Dumbo.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Stik Sorgum, Tepung Ikan Lele Dumbo.
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Faculty of Engineering > Agro-industrial Technology Study Program
Depositing User: Ryan Rahardiantoro
Date Deposited: 19 Mar 2021 05:48
Last Modified: 19 Mar 2021 05:48
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/8387

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year