Penggunaan Tindak Tutur Dalam Tayangan Youtube Daddy Corbuzier

Putri, Chacha Yuniawati Esha (2021) Penggunaan Tindak Tutur Dalam Tayangan Youtube Daddy Corbuzier. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text (Abstrak)
ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (517kB)
[img] Text
plagiasi-dikonversi.pdf

Download (1MB)
Official URL: http://uwks.ac.id

Abstract

Penggunaan tindak tutur tidak hanya sebagai peristiwa berkomunikasi yang terjadi dengan sendirinya, tindak tutur terjadi melainkan mempunyai tujuan, fungsi, dan maksud tertentu yang dapat menimbulkan sebab-akibatOpadaOmitra tutur. Bentuk tuturan yang diutarakanOpenutur dilatarbelakangi olehOtujuan dan maksud tertentu. Dalam penelitian ini penulis menggunakan media youtube sebagai bahan penelitian dan dikhususkan dengan video Deddy Corbuzier bersama Dr. Tirta dalam menanggapi konspirasi COVID-19. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengindentifikasi penggunaan tidak tutur yang terdapat pada tayangan youtube Deddy Corbuzier dan mendeskripsikan penggunaan tindak tutur yang muncul dalam tayangan youtube Deddy Corbuzier. Metode yang digunakan peneliti dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif yang bertujuan untuk mengumpulkan suatu informasi tentang adanya suatu status gejala yang berjalan. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan, dapat ditemukan bentuk-bentuk tindak tutur, sebagai berikut: (1) Tindak lokusi terdiri atas deklaratif, asertif, direktif. (2) Tindak ilokusi terdiri atas asertif, direktif, ekspresif, deklaratif. (3) Tindak perlokusi terdiri atas efek mitra tutur melakukan sesuatu, efek mitra tutur marah, efek mitra tutur tersinggung. Penggunaan tindak tutur yang lebih dominan muncul ialah tindak tutur lokusi dengan menyatakan fungsi yang menyatakan asertif/representatif. Kata kunci: Tindak Tutur, Youtube, Deddy Corbuzier.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Tindak Tutur, Youtube, Deddy Corbuzier.
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LA History of education
Divisions: Faculty of Language and Science > Indonesian Language Education Study Program
Depositing User: 61 Chacha yuniawati esha putri Uwks
Date Deposited: 12 Mar 2021 23:40
Last Modified: 12 Mar 2021 23:40
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/8066

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year