Pengaruh pemberian eksrak etanol kayu siwak (Salvadora persica L.) terhadap pertumbuhan bakteri streptococcus mutans.

Putri, Aristy Renanda (2020) Pengaruh pemberian eksrak etanol kayu siwak (Salvadora persica L.) terhadap pertumbuhan bakteri streptococcus mutans. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
ABSTRAK (2).pdf

Download (598kB)
Official URL: https://uwks.ac.id

Abstract

Bakteri yang secara umum dianggap sebagai agen penyebab utama karies gigi adalah Streptococcus mutans. Penanganan penyakit gigi, lebih ditujukan pada tindakan pencegahan . Tindakan yang paling utama menjaga kebersihan mulut adalah mencegah terbentuknya plak antara lain: terpenoid, alkaloid, tanin dan flavonoid berfungsi sebagai antibakteri , asam tanat yang bersifat astringensia dan minyak atsiri meningkatkan air liur . Untuk itu peneliti ingin mengetahui apakah ada pengaruh ekstrak etanol kayu siwak (Salvadora persica L.) terhadap daya hambat bakteri Streptococcus mutans dengan metode difusi. Penelitian menggunakan 24 biakan bakteri Streptococcus mutans dengan besar sampel yang diambil sebanyak 24 yang terbagi dalam 4 kelompok perlakuan. Pada penelitian ini Variabel dalam penelitian ini terdiri atas dua variabel, yaitu variabel bebas dan variabel terikat.Variabel bebas pada penelitian ini adalah ekstrak kayu siwak dan bakteri Streptococcus mutans, dan variabel. Oleh sebab itu pencegahan yang terbaik adalah menjaga kebersihan mulut yang tidak identik dengan menggosok gigi. Siwak mudah digunakan. Dapat menyikat dengan baik, memberi busa pada mulut, meningkatkan air liur dan ramah lingkungan .Siwak mengandung kurang lebih zat yang dibutuhkan untuk meningkatkan kesehatan mulut. Kandungan siwak terikat adalah daya hambat bakteri. Pada penelitian kali ini dilakukan uji normalitas data dengan uji Kolmogorov smirnov dan uji homogenitas dengan Least significance differences (LSD) terhadap jumlah koloni. Sedangkan untuk mengetahui H0/H1 ditolak maka dilakukan uji One Way Anova atau Kruskal Wallis. Dan dari hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian ekstrak etanol kayu siwak (Salvadora persica L.) tidak berpengaruh terhadap pertumbuhan bakteri Streptococcus mutans ditunjukkan oleh tidak terbentuknya zona hambat. Kata kunci : Ekstrak Etanol Kayu Siwak (Salvadora persica L.), Zona Hambat, Bakteri Streptococcus mutans

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Ekstrak Etanol Kayu Siwak (Salvadora persica L.), Zona Hambat, Bakteri Streptococcus mutans
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine > Medicine Study Program
Depositing User: Aristy Renanda Putri
Date Deposited: 28 Dec 2020 03:24
Last Modified: 28 Dec 2020 03:24
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/7604

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year