Pengaruh profitabilitas,leverage dan likuiditas terhadap dividend payout ratio (studi empiris pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun periode 2014-2017)

Sari, Yuni Puspita (2020) Pengaruh profitabilitas,leverage dan likuiditas terhadap dividend payout ratio (studi empiris pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun periode 2014-2017). Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
YUNI PUSPITA SARI_15430064.pdf

Download (877kB)
Official URL: https://uwks.ac.id

Abstract

ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Profitabilitas (ROA), Leverage (DER) dan Likuiditas (CR), secara simultan dan parsial terhadap Dividend Payout Ratio. Populasi pada penelitian ini adalah semua perusahaan perbankan yang sudah dan masih terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2017. Dari 44 perusahaan perbankan yang dijadikan populasi diperoleh 8 perusahaan perbankan sebagai sampel dengan periode pengamatan selama empat tahun (2014-2017). Sampel diambil menggunakan metode purposive sampling. Data analisis dengan menggunakan regresi linier berganda. Berdasarkan hasil uji kesesuaian model menunjukkan bahwa secara simultan Profitabilitas (ROA), Leverage (DER) dan Likuiditas (CR) berpengaruh terhadap Dividend Payout Ratio dengan nilai F hitung sebesar 2,980 dan signifikan 0,048. Hasil analisis data menunjukkan secara parsial Profitabilitas (ROA) berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Dividend Payout Ratio dengan nilai t hitung sebesar -2,358 dan signifikan 0,026 < 0,05. Leverage (DER) tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Dividend Payout Ratio dengan nilai t hitung -1,965 dan signifikan 0,059 > 0,05. Likuiditas (CR) tidak mempunyai pengaruh terhadap Dividend Payout Ratio dengan nilai t hitung -1,971 dan signifikan 0,059 > 0,05. Nilai koefisien determinan (adjusted R2) sebesar 0,161 menunjukkan bahwa Profitabilitas (ROA), Leverage (DER) dan Likuiditas (CR) terhadap Dividend Payout Ratio sebesar 16%, dan sisanya dijelaskan oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kata kunci: Profitabilitas, Leverage, Likuiditas dan Dividend Payout Ratio. ABSTRACT The purpose of this study is to study the effect of Pprofitability (ROA), Leverage (DER) and Liquidity (CR), simultaneously and partially on Dividend Payout Ratio. The population in this study are all banking companies that have been listed on the Indonesia Stock Exchange 2014-2017. Of the 44 banking companies that were made into populations, 8 banking companies were sampled with a four-year observation period (2014-2017). Samples were taken using a purposive sampling method. Data analysis using multiple linear regression. Based on the results of the test of the suitability of the model shows simultaneously profitability (ROA), leverage (DER) and Liquidity (CR) in accordance with Dividend Payment Ratios with a calculated F value of 2.980 and significant 0.048. The results of data analysis showed that partially profitability (ROA) had a negative and significant effect on the Dividend Payment Ratio with a t value of -2.335 and a significance of 0.026 <0.05. Leverage (DER) does not have a significant effect on Dividend Payment Ratios with a t value of -1.965 and a significant 0.059> 0.05. Liquidity (CR) has no influence on Dividend Payment Ratios with a t value of -1.971 and significant 0.059> 0.05. The determinant coefficient (adjusted R2) of 0.161 indicates that profitability (ROA), leverage (DER) and liquidity (CR) to the Dividend Payout Ratio is 16%, and is related to other variables that are not in accordance with this study. Key word: Profitability, Leverage, Liquidity and Dividend Payout Ratio.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Profitabilitas, Leverage, Likuiditas dan Dividend Payout Ratio.
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Economic and Business > Accounting Study Program
Depositing User: Yuni Puspita Sari
Date Deposited: 16 Mar 2020 05:51
Last Modified: 16 Mar 2020 05:51
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/5753

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year