Hubungan tingkat pengetahuan ibu hamil Primigravida terhadap frekuensi kunjungan pemeriksaan kehamilan di puskesmas Randuagung kabupaten Lumajang

Pranata, Nurdin (2020) Hubungan tingkat pengetahuan ibu hamil Primigravida terhadap frekuensi kunjungan pemeriksaan kehamilan di puskesmas Randuagung kabupaten Lumajang. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
1 ABSTRAK.pdf

Download (444kB)
Official URL: https://www.uwks.ac.id

Abstract

ABSTRAK Pranata, Nurdin. 2017. Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Hamil Primigravida Terhadap Frekuensi Kunjungan Pemeriksaan Kehamilan Di Puskesmas Randuagung Kabupaten Lumajang Tahun 2017 Tugas Akhir, Program Studi Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran Universitas Wijaya Kusuma Surabaya, Pembimbing : Stephani Linggawan, dr., Sp. THT-KL. Primigravida merupakan wanita yang hamil untuk pertama kalinya. Pemeriksaan ibu hamil sangat diperlukan demi menyiapkan seoptimal mungkin fisik, mental ibu dan janin selama kehamilan, persalinan dan nifas, sehingga didapatkan ibu dan anak yang sehat. Maka dari itu di perlukan kesadaran, kepedulian, dan pengetahuan ibu hamil itu sendiri terhadap janin yang ada dikandungannya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan ibu hamil primigravida terhadap frekuensi kunjungan pemeriksaan kehamilan di Puskesmas Randuagung Kabupaten Lumajang. Dari hasil analitik dengan uji Chi-Square didapatkan hasil p= (0.047) < α(0.05),artinya ada hubungan antara tingkat pengetahuan ibu hamil primigravida terhadap frekuensi kunjungan pemeriksaan kehamilan di Puskesmas Randuagung Kabupaten Lumajang tahun 2017. Kata kunci : Primigravida, Frekuensi, Pemeriksaan Kehamilan

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Primigravida, Frequency, Pregnancy Examination
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine > Medicine Study Program
Depositing User: Nurdin Pranata
Date Deposited: 11 Mar 2020 03:35
Last Modified: 11 Mar 2020 03:35
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/5657

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year