Efek daya hambat ekstrak daun binahong (Anredera cordifolia) terhadap pertumbuhan Staphylococcus aureus

Yusuf, Sulaiman Ramadan (2020) Efek daya hambat ekstrak daun binahong (Anredera cordifolia) terhadap pertumbuhan Staphylococcus aureus. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
Abstrak.pdf

Download (833kB)
Official URL: https://www.uwks.ac.id

Abstract

ABSTRAK Yusuf, Sulaiman R. 2019. Efek Daya Hambat Ekstrak Daun Binahong (Anredera cordifolia) Terhadap Pertumbuhan Staphylococcus aureus. Skripsi, Program Studi Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran, Universitas Wijaya Kusuma Surabaya. Pembimbing Lusiani Tjandra, S.Si,Apt, M.Kes. Staphylococcus aureus merupakan flora normal pada manusia tetapi diantara marganya bakteri ini termasuk yang berbahaya. Selain itu bakteri ini sering dilaporkan mengalami resistensi di beberapa rumah sakit. Selain management penggunaan antibiotika penelitian mengenai zat antimikroba perlu dikembangkan untuk menangani hal ini. Kandungan zat antimikroba pada daun binahong (Anredera cordifolia) dilaporkan dapat menghambat pertumbuhan dari beberapa bakteri. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan dan menjelaskan efek daya hambat ekstrak daun binahong (Anredera cordifolia) terhadap pertumbuhan Staphylococcus aureus dengan metode difusi. Rancangan penelitian ini menggunakan metode eksperimental dengan 8 sampel dan 4 kali pengulangan. Analisa data hasil penelitian menggunakan uji statistic Kruskal-wallis. Hasil penelitian menunjukan adanya efek daya hambat ekstrak daun binahong (Anredera cordifolia) terhadap pertumbuhan staphylococcus aureus dengan diameter terbesar pada konsentrasi ekstrak 40% serta kadar hambat minimum dikonsentrasi ekstrak 10%. Kata Kunci : Daya hambat, Ekstrak daun binahong (Anredera cordifolia), Staphylococcus aureus

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Daya hambat, Ekstrak daun binahong (Anredera cordifolia), Staphylococcus aureus
Subjects: R Medicine > RV Botanic, Thomsonian, and eclectic medicine
Divisions: Faculty of Medicine > Medicine Study Program
Depositing User: Sulaiman Ramadan Yusuf
Date Deposited: 06 Feb 2020 08:54
Last Modified: 06 Feb 2020 08:54
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/5644

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year