Pengaruh pemberian ekstrak daun kayu manis (cinnamomum burmanni) terhadap zona hambat pertumbuhan bakteri salmonella typhi

Yoga, Made Kusuma (2020) Pengaruh pemberian ekstrak daun kayu manis (cinnamomum burmanni) terhadap zona hambat pertumbuhan bakteri salmonella typhi. Bachelor (S1) thesis, Fakultas Kedokteran.

[img] Other (ABSTRAK)
ABSTRAK TUGAS AKHIR.pdf

Download (1MB)
Official URL: https://www.uwks.ac.id

Abstract

ABSTRAK Yoga, I. 2019. Pengaruh Pemberian Ekstrak Daun Kayu Manis (Cinnamomum Burmanni) Terhadap Zona Hambat Pertumbuhan Bakteri Salmonella Typhi. Tugas Akhir, Program Studi Pendidikan Dokter, Fakultas Kedokteran, Universitas Wijaya Kusuma Surabaya.Pembimbing: drg. Theodora, Sp.Ort Salmonella typhii merupakan kuman patogen penyebab demam tifoid Selain itu Salmonella typhi dapat menyebabkan gastroenteritis (keracunan makanan) dan septicemia. Sedangkan ekstrak daun kayu manis diketahui mampu menghambat pertumbuhan bakteri Aeromonas hydrophila dan Staphylococcus epidermidis. Oleh karena paparan tersebut maka, peneliti tertarik untuk menganalisis lebih lanjut pengaruh pemberian ekstrak daun kayu manis (Cinnamomum burmanni) terhadap zona hambat pertumbuhan bakteri Salmonella typhi. Dikarenakan penelitian ini merupakan penelitian eksperimental laboratorium dengan design the post test only with control grup design. Maka populasi dalam penelitian ini adalah biakan murni Salmonella typhi yang akan diinokulasikan pada media Mueller Hinton lalu diukur zona hambatnya dengan jumlah sampel yang diambil untuk penelitian sebanyak 28 yang terbagi dalam 7 kelompok perlakuan. Kemudian uji analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji one way ANOVA. Dari hasil analisis yang dilakukan oleh peneliti, diketahui bahwa pemberian ekstrak daun kayu manis (Cinnamomum burmanni) berpengaruh terhadap pertumbuhan bakteri Salmonella typhi ditunjukkan oleh terbentuknya zona hambat pada seluruh konsentrasi, dimana rata-rata zona hambat tertinggi pada kelompok perlakuan dengan ekstrak daun kayu manis (Cinnamomum burmanni) terhadap pertumbuhan bakteri Salmonella typhi terdapat pada konsentrasi 100%. Kata kunci : Daun Kayu Manis (Cinnamomum Burmanni), Zona Hambat, Bakteri Salmonella Typhi ABSTRACT Yoga, I. 2019. The Effect of Ethanol Extract of Cinnamon leaf (Cinnamomum Burmanni) On The Obstacle Zone of Salmonella Typhi. Final Project, Medical Education Study Program, Faculty of Medicine, Wijaya Kusuma University, Surabaya. Adivsor: drg. Theodora, Sp.Ort Salmonella typhi is a pathogen that causes typhoid fever. In addition, Salmonella typhi can cause gastroenteritis (food poisoning) and septicemia. While cinnamon leaf extract is known to inhibit the growth of Aeromonas hydrophila and Staphylococcus epidermidis bacteria. Therefore, the researcher is interested in further analyzing the effect of cinnamon leaf extract (Cinnamomum burmanni) on the zone of inhibition of Salmonella typhi bacteria. Because this research is an experimental laboratory study with the post test design only with control group design. Then the population in this study was pure Salmonella typhi culture which would be inoculated on Mueller Hinton's medium and then the inhibition zone was measured by the number of samples taken for the study as many as 28 which were divided into 7 handling groups. Then the analysis test used in this study is the one way ANOVA statistical test. From the results of the analysis conducted by researchers, it is known that the administration of cinnamon leaf extract (Cinnamomum burmanni) influences the growth of Salmonella typhi bacteria shown by the formation of inhibition zones at all concentrations, where the highest average inhibition zone in the treatment group with cinnamon leaf extract (Cinnamomum burmanni) on the growth of Salmonella typhi bacteria found at a concentration of 100%. Keywords: Cinnamon Leaves (Cinnamomum Burmanni), Inhibitory Zone, Salmonella Typhi Bacteria

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : Daun Kayu Manis (Cinnamomum Burmanni), Zona Hambat, Bakteri Salmonella Typhi
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine > Medicine Study Program
Depositing User: I Made Kusuma Yoga Y.
Date Deposited: 24 Jan 2020 05:49
Last Modified: 24 Jan 2020 05:49
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/5543

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year