Tanti Dwi, Lestari (2019) Pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe numbered head together (NHT) terhadap hasil belajar matematika materi sifat dan jaring-jaring bangun ruang siswa kelas V MI Miftahur Rahman Surabaya. Bachelor (S1) thesis, WIJAYA KUSUMA SURABAYA UNIVERSITY.
Text
TANTI.pdf Download (711kB) |
Abstract
Lestari, Tanti Dwi. 2019. “Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Head Together (NHT) Terhadap Hasil Belajar MatematikaMateri Sifat dan Jaring-jaring Bangun Ruang Siswa Kelas V MI Miftahur Rahman Surabaya”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Fakultas Bahasa dan Sains. Universitas Wijaya Kusuma Surabaya. Dosen pembimbing I: Herfa MaulinaDS, S.Si., M.Pd, Dosen Pembimbing II: Endrayana Putut Laksminto Emanuel, S.Si., M.Si. Kata Kunci: Model Pembelajaran Numbered Head Together (NHT), Hasil Belajar, Bangun ruang. Pembelajaran kooperatif tipe Numbered Head Together (NHT) merupakan pembelajaran kooperatif yang memiliki empat langkah yaitu penomoran, pengajuan pertanyaan, berpikir bersama, dan pemberian jawaban. Pada proses pembelajaran setiap siswa dalam kelompok memiliki nomor yang berbeda dan memiliki kemampuan akademik yang heterogen. Kemudian setiap anggota kelompok diberikan tanggung jawab untuk menyelesaikan soal dalam kelompoknya dan diberikan kebebasan mengeluarkan pendapat tanpa merasa takut salah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Head Together (NHT) terhadap hasil belajar MatematikaMateri sifat dan jaring-jaring bangun ruang siswa kelas V MI Miftahur Rahman Surabaya. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Sampel kelas V-B yang berjumlah 27siswa.Data yang dikumpulakan dengan tes. Teknik analisis data meliputi uji prasyarat (uji normalitas), uji hipotesis (uji-t dan uji regresi linear sederhana). Berdasarkan analisis data hasil belajar dapat disimpulkan bahwa pembelajaran kooperatif tipe Numbered Head Together (NHT) berpengaruh terhadap hasil belajar MatematikaMateri sifat dan jaring-jaring bangun ruang siswa kelas V MI Miftahur Rahman Surabaya.
Item Type: | Thesis (Bachelor (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Model Pembelajaran Numbered Head Together (NHT), Hasil Belajar, Bangun ruang. |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Faculty of Language and Science > Elementary Teacher Education Study Program |
Depositing User: | Tanti Dwi Lestari |
Date Deposited: | 10 Sep 2019 01:10 |
Last Modified: | 10 Sep 2019 01:10 |
URI: | http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/4545 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year