Analisis preferensi konsumen buah naga (Hylocereus Sp.) di Pasar Keputeran Utara Surabaya

Yulianus, Seny Siane (2018) Analisis preferensi konsumen buah naga (Hylocereus Sp.) di Pasar Keputeran Utara Surabaya. Other thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img]
Preview
Text
abstract.pdf

Download (781kB) | Preview
Official URL: https://uwks.ac.id

Abstract

Abstrak Preferensi adalah pilihan suka atau tidak suka terhadap atribut-atribut buah naga yang tersedia di pasar. Atribut-atribut tersebut merupakan suatu ciri maupun perlengkapan yang melekat pada buah naga yang mencerminkan sifat dari buah naga. Meskipun Buah naga bukan merupakan bahan pangan utama bagi masyarakat Indonesia. Namun buah naga memiliki kontribusinya yang sangat baik bagi kesehatan tubuh. Buah naga memiliki karakteristik yang berbeda-beda dimulai dari rasa, warna kulit buah, warna daging buah, ukuran buah, dan tingkat harga yang berbeda, sehingga mempermudah konsumen untuk melakukan preferensinya terhadap atribut-atribut buah naga yang tersedia di pasar Keputran Utara Surabaya. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui atribut buah naga yang menjadi preferensi konsumen didalam membeli buah naga di pasar Keputran Utara, (2) untuk mengetahui apakah umur konsumen mempengaruhi konsumsi buah naga di pasar Keputran Utara Surabaya (3) untuk mengetahui apakah jenis kelamin konsumen mempengaruhi konsumsi buah naga di pasar Keputran Utara (4) untuk mengetahui apakah pendidikan konsumen mempengaruhi konsumsi buah naga di pasar Keputran Utara (5) untuk mengetahui apakah pendapatan konsumen mempengaruhi konsumsi buah naga di pasar Keputran Utara (6) untuk mengetahui apakah jumlah tanggungan keluarga konsumen mempengaruhi konsumsi buah naga di pasar Keputran Utara. Lokasi penelitian ditentukan secara purposive atau secara sengaja dengan menentukan pasar Keputran Utara sebagai lokasi penelitian dengan pertimbangan bahwa pasar Keputran Utara merupakan salah satu pasar besar di Surabaya. Responden ditentukan dengan metode accidental sampling atau sampling kebetulan yaitu 30 responden. Metode analisis yg digunakan adalah metode analisis multiatribut fishbein dan metode analisis regresi linier berganda. Hasil yang diperoleh adalah atribut yg menjadi preferensi konsumen yaitu rasa yang manis, warna kulit merah mudah, dan warna daging merah keunguan. Sedangkan atribut yang paling dipertimbangkan secara berturut-turut dari yang paling tinggi sampai yang paling rendah adalah rasa, harga, ukuran buah, warna daging dan warna kulit. Karakteristik konsumen yang mempengaruhi konsumsi buah naga di pasar Keputran Utara adalah umur, pendapatan dan jumlah tanggungan keluarga. Kata Kunci: Preferensi, Atribut, Buah Naga, Analisi Multiatribut Fishbein, Analisis Regresi Linier Berganda. ========================================================= Abstract Preference is a likes or dislikes choice for the dragon fruit attributes available in the market. These attributes are a feature or a fixture attached to a dragon fruit that reflects the nature of the dragon fruit. Although Dragon fruit is not the main food for the people of Indonesia. But dragon fruit has a very good contribution to the health of the body. Dragon fruit has different characteristics starting from the taste, the color of the fruit skin, the color of the fruit, the size of the fruit, and different price levels, making it easier for consumers to preference the dragon fruit attributes available in the market of North Keputran Surabaya. The purpose of this research is (1) to know the attribute of dragon fruit which become consumer preference in buying dragon fruit in North Keputran market, (2) to know whether consumer age influence dragon fruit consumption in North Keputran Surabaya market (3) the genitals of consumers affect the consumption of dragon fruit in the North Keputran market (4) to find out whether consumer education influences dragon fruit consumption in the North Keputran market (5) to find out whether consumer income affects dragon fruit consumption in the North Keputran market (6) to find out whether the number of family dependents influences the consumption of dragon fruit in the North Keputran market. The location of research is determined purposively or intentionally by determining the North Keputran market as a research location with the consideration that North Keputran market is one of big market in Surabaya. Respondents were determined by accidental sampling or accidental sampling method that is 30 respondents. The method of analysis used is the method of multibeat fishbein analysis and multiple linear regression analysis method. The results obtained are the attributes of consumer preferences that are sweet taste, easy red skin color, and the color of red meat purplish. While most attributes considered consecutively from the highest to the lowest is the taste, price, size of fruit, color of meat and skin color. Consumer characteristics that affect dragon fruit consumption in the North Keputran market are age, income and number of family dependents. Key words: Preferences, Attributes, Dragon Fruit, Fishbein Multiatribute Analysis, Multiple Linear Regression Analysis.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Preferensi, Atribut, Buah Naga, Analisi Multiatribut Fishbein, Analisis Regresi Linier Berganda. Preferences, Attributes, Dragon Fruit, Fishbein Multiatribute Analysis, Multiple Linear Regression Analysis.
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
Divisions: Faculty of Agriculture > Agribusiness Study Program
Depositing User: -
Date Deposited: 23 Feb 2018 07:30
Last Modified: 23 Feb 2018 07:30
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/161

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year