Abdillah, Muchammad Abil (2023) Perlindungan Hukum Atas Pelanggaran Prinsip Kebebasan Pers Dan Penyebaran Data Pribadi Jurnalis Secara Digital. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.
Text
ABSTRAK.pdf Download (3MB) |
|
Text
LAPORAN CEK PLAGIASI.pdf Download (195kB) |
Abstract
Di negara demokrasi kebebasan pers diperlukan sebagai instrumen untuk menyampaikan informasi yang benar kepada publik, sehingga pers memiliki peran yang sangat strategis karena posisinya dianggap sebagai pilar demokrasi. Kepentingan perlindungan hukum terhadap jurnalis memiliki kaitan erat dengan kebebasan pers yang tidak lain ialah wujud cerminan dari inti demokrasi. Kenyataan dan realita yang ada di Indonesia saat ini kebebasan pers masih kurang memperoleh perlindungan hukum terhadap jurnalis ataupun wartawan, akibat berbagai ancaman teror serta doxing yang di lakukan oleh oknum tidak bertanggung jawab yang mengancam prinsip kebebasan pers. Dalam penelitian ini yang berjudul Perlindungan Hukum atas Pelanggaran Prinsip Kebebasan Pers dan Penyebaran Data Pribadi Jurnalis Secara Digital bertujuan pertama untuk mengetahui dan memahami pelanggaran prinsip kebebasan pers melalui teror digital dan doxing dan yang kedua untuk mengetahui bagaimana upaya perlindungan hukum terhadap data pribadi jurnalis atas tindakan teror digital dan doxing di internet. Metode penelitian yang digunakan dalam skripsi ini yaitu metode penelitian hukum normatif dengan cara mengumpulkan bahan hukum primer maupun sekunder kemudian dipelajari dan dianalisis untuk menjawab permasalahan hukum sebagai pendukung dalam penelitian. Berdasarkan hasil dari penelitian ini tindak pidana penyebaran data pribadi dan doxing merupakan teror digital yang melanggar prinsip kebebasan pers. Akibat dari perbuatannya, perbuatan doxing dan penyebaran data pribadi dipertanggungjawabkan secara pidana yang diancam dengan Pasal 27 Ayat (3) Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) dan Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2022 pasal 65 Ayat (1), (2) dan (3) Tentang Penyebarluasan Data Pribadi.
Item Type: | Thesis (Bachelor (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Jurnalis, Data Pribadi,Kebebasan Pers |
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Faculty of Law |
Depositing User: | Mr Muchammad Abil Abdillah |
Date Deposited: | 05 Oct 2023 10:34 |
Last Modified: | 05 Oct 2023 10:34 |
URI: | http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/15885 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year