Analisis struktur, perilaku dan kinerja bank perkriditan rakyat pada Provinsi di Indonesia saat kondisi pandemi covid-19

Mufidah, Zahrotu (2023) Analisis struktur, perilaku dan kinerja bank perkriditan rakyat pada Provinsi di Indonesia saat kondisi pandemi covid-19. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (1MB)
[img] Text
LAPORAN CEK PLAGIASI PERSENTASE.pdf

Download (21kB)
Official URL: https://uwks.ac.id

Abstract

Dampak pandemi COVID-19 telah menjalar sampai ke performa industri perbankan, khususnya pada Bank Perkreditan Rakyat (BPR). Perkembangan jumlah BPR di Indonesia terus mengalami penurunan pada tahun 2018-2021. Tidak hanya pada perkembangan jumlah BPR saja, namun adanya pandemi COVID-19 juga berdampak pada perkembangan aset, DPK, sampai dengan jumlah kredit BPR. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis struktur, perilaku, dan kinerja BPR pada provinsi di Indonesia saat pandemi COVID-19 tahun 2020 dan 2021. Penelitian ini menggunakan data sekunder dari SPI dengan pendekatan kuantitatif menggunakan analisis deskriptif perhitungan SCP. Penelitian ini mengambil sampel wilayah provinsi di Indonesia yang memiliki BPR Konvensional. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa analisis struktur pasar BPR Konvensional pada provinsi di Indonesia berdasarkan analisis perhitungan CR4, IHH, dan MES saat kondisi pandemi COVID-19 mengarah pada struktur pasar persaingan oligopoli longgar atau monopolistik dengan hambatan masuk pasar yang cukup tinggi. Analisis perilaku pasar BPR Konvensional pada provinsi di Indonesia berdasarkan analisis perhitungan NPL saat kondisi pandemi COVID-19 menunjukkan bahwa semakin besar aset yang dimiliki akan mendorong perilaku bank-bank tersebut untuk meningkatkan jumlah tawaran kredit kepada nasabahnya. Analisis kinerja pasar BPR Konvensional pada provinsi di Indonesia berdasarkan analisis perhitungan NPL saat kondisi pandemi COVID-19 menunjukkan bahwa kinerja bank yang belum bisa memaksimalkan kemampuannya dalam menyalurkan kredit sebagai salah satu kegiatannya. Kata kunci: Struktur, Perilaku, Kinerja, Bank, Pandemi.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Struktur, Perilaku, Kinerja, Bank, Pandemi.
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: Faculty of Economic and Business > Development Economics Study Program
Depositing User: 41 Zahrotu Mufidah UWKS
Date Deposited: 11 Sep 2023 06:16
Last Modified: 11 Sep 2023 06:16
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/15425

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year