Perlindungan Demonstran Dalam Penyampaian Aspirasi di Ruang Publik Terhadap Tindakan Arogansi Polisi

Rohmi, Dafa Rifansyah (2023) Perlindungan Demonstran Dalam Penyampaian Aspirasi di Ruang Publik Terhadap Tindakan Arogansi Polisi. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (1MB)
[img] Text
LAPORAN CEK PLAGIASI.pdf

Download (47kB)
Official URL: https:/uwks.ac.id

Abstract

Penulisan ini berjudul Perlindungan Demonstran Dalam Penyampaian Aspirasi di Ruang Publik Terhadap Tindakan Arogansi Polisi dengan hal yang melatarbelakangi adalah perlunya perlindungan penyampai aspirasi dalam hal ini mahasiswa yang kurang terlindungi haknya akibat dari arogansi polisi sehingga terciptalah perumusan penulisan ini dengan tujuan, pertama memahami dan menganalisa perlindungan mahasiswa dalam penyampaian hak aspirasi di ruang publik, kedua memahami dan menganalisa sanksi yang diberlakukan terhadap polisi yang melakukan tindakan arogansi. Dalam penyampaian aspirasi Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian normatif dengan pendekatan perundang-undangan dan sebuah proses untuk menemukan dasar hukum, prinsip hukum, dan doktrin hukum untuk digunakan dalam menjawab masalah hukum yang dihadapinya serta dapat dipertimbangkan keabsahannya. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa dasar hukum yang mengatur pengaturan hak aspirasi dengan Undang-Undang Nomor 39 Tahun 1999 Tentang Hak Asasi Manusia dan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 1998 Tentang Kebebasan Menyampaikan Pendapat di Muka Umum namun tidak sesuai dengan penerapan hukum yang terjadi. Dalam pengaturan polisi diatur dalam Perkap Nomor 7 Tahun 2012 Tentang Tata Cara Penyelenggaraan Pelayanan, Pengamanan, dan Penanganan Perkara Penyampaian Pendapat di Muka Umum serta sanksinya diatur dalam Undang-Undang Nomor 9 Tahun 1998 Tentang Kebebasan Menyampaikan Pendapat di Muka Umum dalam menghalang-halangi warga negara atau dengan kekerasan dapat dipidana penjara maksimal satu tahun. Kata Kunci : Perlindungan, Penyampaian Aspirasi, Arogansi

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Perlindungan, Penyampaian Aspirasi, Arogansi
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Faculty of Law
Depositing User: Dafa Rifansyah Rohmi
Date Deposited: 05 Apr 2023 01:18
Last Modified: 05 Apr 2023 01:18
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/14243

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year