Penggunaan Aplikasi Zoom Meeting Dan Xlc (Xaverius Learning Center) Selama Study From Home Pada Masa Pandemi Covid-19 Di Sd Katolik Xaverius Surabaya

Pratiwi, Desi Eka (2021) Penggunaan Aplikasi Zoom Meeting Dan Xlc (Xaverius Learning Center) Selama Study From Home Pada Masa Pandemi Covid-19 Di Sd Katolik Xaverius Surabaya. STKIP Bina Bangsa Meulaboh. (Unpublished)

[img] Text
7CEKPL~1.PDF

Download (1MB)

Abstract

Tujuan dari dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui respon siswa dan nilai ulangan harian terhadap penggunan aplikasi zoom meeting dan XLC (Xaverius Learning Center) selama belajar di rumah pada masa pandemi. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan menggunakan metode campuran (Mixed Method). Dalam mengumpulkan data dalam penelitian ini menggunakan menggunakan lembar angket respon siswa dan nilai tes ulangan harian ke-1,2, dan 3 pada KD 3.4 mata pelajaran Bhs Indonesia, Matematika, PKN, SBdP. Hasil yang diperoleh berdasarkan analisis data sebagai berikut: (1) hasil respon siswa menyatakan sebesar 83.33 % siswa menyatakan sangat setuju dan menyambut positif, sebesar 13.66 % siswa menyatakan setuju, dan sebesar 4.66 % siswa menyatakan tidak setuju. (2) Data nilai ulangan harian siswa kelas 3A pada mata pelajaran Bahasa Indonesia memeroleh rata-rata skor nilai dalam satu kelas 81,75 dan presentase ketuntasan klasikal sebesar 95 %; (2) Pada mata pelajaran Matematika meemroleh rata-rata skor nilai dalam satu kelas 93,2 dan presentase ketuntasan klasikal sebesar 90 %; (3) Pada mata pelajaran PKN presentase ketuntasan klasikal sebesar 100 %; (4) Pada mata pelajaran SBdP memeroleh rata-rata skor nilai dalam satu kelas 91,75 dan ketuntasan klasikal dengan presentase sebesar 95,75 %. Berdasarkan data di atas dapat disimpulkan bahawa penggunaan aplikasi zoom dan XLC dapat membantu siswa dalam mengikuti kegiatan pembelajaran selama masa pandemi covid-19 terbukti berdasarkan respon dan nilai siswa yang menunjukkan hasil yang memuaskan. Kata-kata kunci: Zoom Meeting, XLC, Study From Home, Covid-19

Item Type: Other
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Language and Science > Elementary Teacher Education Study Program
Depositing User: Sulimin BP3
Date Deposited: 23 Dec 2022 02:16
Last Modified: 23 Dec 2022 02:16
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/13412

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year