Wahestri, Risnindya Rachma (2022) Formulasi media tanam tanah dan kompos limbah black soldier fly (BSF) untuk tanaman tomat (Solanum lycopersicum). Bachelor (S1) thesis, Universitas Wijaya Kusuma Surabaya.
Text
abstrak risnindya-signed.pdf Download (1MB) |
|
Text
Plagiasi Skripsi Risnindya (1)_%.pdf Restricted to Repository staff only Download (12kB) | Request a copy |
Abstract
Larva black soldier fly (BSF) merupakan larva dari family stratiomydae yang memiliki kemampuan mendekomposer bahan organik. Dengan bantuan lalat hitam (hermetia illucens) yang memakan sampah tersebut, maka akan lahir maggot/belatung dari lalat hitam tersebut. Maggot/belatung ini yang nantinya akan dijadikan sebagai pupuk yang selama ini dikenal dengan pupuk BSF (black soldier fly). Percobaan ini bertujuan untuk mengetahui adanya interaksi antara Perlakuan Kompos BSF dengan Perlakuan Pupuk NPK terhadap produksi Tomat (Solanum lycopersicum) ; untuk mengetahui ada pengaruh kompos Black Soldier Fly (BSF) dan pengaruh pupuk NPK terhadap produksi Tomat (Solanum lycopersicum). Percobaan ini dilaksanakan di Green House dan Laboratorium Fakultas Pertanian Universitas Wijaya Kusuma Surabaya, penelitian memerlukan waktu 5 bulan dilaksanakan pada tahun 2022. Percobaan ini dilakukan dengan Rancangan Acak Kelompok, terdiri dari 2 faktor perlakuan yaitu pemberian pupuk organic padat (kompos) BSF (P) dan pemberian pupuk kimia (K). Perlakuan ini diulang sebanyak 3 kali. Adapaun komposisi pemberian Pupuk Organik Padat (kompos) yang digunakan adalah; P0 (tanah : kompos 100% : 0% tanah tanpa kompos); P1 (tanah : kompos BSF limbah rumah tangga 75% : 25%); P2 (tanah : kompos BSF limbah rumah tangga 50% : 50%); P3 (tanah : kompos BSF limbah buah 75% : 25%); P4 (tanah : kompos BSF limbah buah 50% : 50%); dan pemberian pupuk kimia: K0 (Tanpa pemberian pupuk kimia); K1 (diberi pupuk 0,5 dosis anjuran = 15 gr NPK); K2 (diberi pupuk kimia satu dosis anjuran = 30 gr NPK). Hasil penelitian menunjukan bahwa, tidak ada interaksi antara Perlakuan Kompos BSF dengan Perlakuan Pupuk NPK terhadap produksi Tomat (Solanum lycopersicum). Dikarenakan pada semua variabel produksi menunjukan hasil tidak adanya berbeda nyata (secara statistic), pengaruh kompos Black Soldier Fly (BSF) pada produksi Tomat (Solanum lycopersicum). Menunjukan pada pemberian pupuk organic padat (kompos) terdapat di P1: tanah : kompos BSF limbah rumah tangga 75% : 25% dan P2 : tanah : kompos BSF limbah rumah tangga 50% : 50% untuk variabel produksi jumlah buah panen, sedangkan PO : tanah : kompos 100% : 0 (tanah tanpa kompos) untuk variabel berat per buah, dan pengaruh pupuk kimia pada produksi Tomat (Solanum lycopersicum). Menunjukan pada pemberian pupuk kimia pabrik terdapat pada K2 yang diberi pupuk kimia satu dosis dengan anjuran setara 30 gr NPK dan K0 tanpa pemberian pupuk kimia untuk variabel berat per buah.
Item Type: | Thesis (Bachelor (S1)) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Black Soldier Fly, Tomat ,Pupuk Kompos, Pupuk kimia NPK. |
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Faculty of Agriculture > Agrotechnology Study Program |
Depositing User: | Risnindya Rachma Wahestri |
Date Deposited: | 10 Oct 2022 08:12 |
Last Modified: | 10 Oct 2022 08:12 |
URI: | http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/12912 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year