Tanggung gugat lembaga manajemen kolektif atas kerugian yang diderita oleh pencipta lagu

Meidiana, Wulandari (2022) Tanggung gugat lembaga manajemen kolektif atas kerugian yang diderita oleh pencipta lagu. Bachelor (S1) thesis, Wijaya Kusuma Surabaya University.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (274kB)
[img] Text
PRESENTASE PLAGIARISME WULANDARI MEIDIANA.pdf

Download (71kB)
Official URL: https://www.uwks.ac.id

Abstract

Permasalahan dan perbedaan pendapat mengenai peran dari LMK yang tidak berjalan dengan baik. Banyak Pencipta maupun pemilik hak yang tidak mendapatkan hak ekonomi dengan semestinya akibat dari pihak LMK yang tidak menyalurkan royalti pada Pemegang Hak Cipta dan Pencipta. Bahkan dalam pengelolaan serta penerimaan yang didapat tidak sesuai dengan peraturan yang berlaku. Hal ini mengakibatkan kerugian pada Pemegang Hak Cipta dan Pencipta. Metode yang digunakan dalam skripsi ini yakni menggunakan metode penelitian normatif dengan penelitian kepustakaan yang merupakan penelitian terhadap aturan Perundang-undangan dan literatur atau bahan bacaan yang berkaitan dengan materi yang dibahas. Berdasarkan penelitian yang dilakukan hasil penelitian terdapat suatu kesimpulan bahwa LMK mempunyai wewenang dalam pengambilan royalti atas dasar surat kuasa yang diberikan pencipta, yang dinamakan sebagai perjanjian lisensi. Hubungan hukum antara pencipta dengan LMK yang dibuat secara tertulis timbul dari sebuah pemberian kuasa. Kewajiban itu harus dibayarkan melalui pihak LMK sebagai penerima kuasa dari pencipta lagu untuk menarik royalti lagu ciptaannya. Terdapat kerugian yang dirasakan oleh pencipta yaitu yang diakibatkan oleh LMK, dengan melakukan penarikan royalti yang tidak wajar dan dalam pendistribusian royalti kepada pencipta tidak terlaksana dengan baik. Hal ini termasuk ke dalam perbuatan melawan hukum. Pada Pasal 1365 KUHPerdata terdapat unsur kesalahan serta kerugian yang dapat menimbulkan kerugian bagi pihak. Pencipta yang mengalami kerugian dapat melakukan gugatan atas dasar perbuatan melawan hukum. Dan memiliki hak untuk menuntut ganti rugi nominal. Kata Kunci: Tanggung gugat, LMK, Perbuatan melawan hukum.

Item Type: Thesis (Bachelor (S1))
Uncontrolled Keywords: Tanggung gugat, LMK, Perbuatan melawan hukum.
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Faculty of Law
Depositing User: 30 WULANDARI MEIDIANA UWKS
Date Deposited: 07 Apr 2022 04:35
Last Modified: 07 Apr 2022 04:35
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/11379

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year