Dinamika lalat pengisap darah pada peternakan sapi perah di Pujon

Nugroho, Eky Krisna (2018) Dinamika lalat pengisap darah pada peternakan sapi perah di Pujon. Other thesis, wijaya kusuma university surabaya.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://www.uwks.ac.id/

Abstract

DINAMIKA LALAT PENGHISAP DARAH PADA PETERNAKAN SAPI PERAH DI KECAMATAN PUJON KABUPATEN MALANG Eky Krisna Nugroho ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis, waktu aktifitas, serta jumlah lalat penghisap darah di Peternakan sapi perah desa ngeroto, kecamatan Pujon, Kabupaten Malang selama 8 minggu pengamatan. Kontrol lalat Penghisap darah, dapat dilakukan dengan mengetahui dinamika populasi lalat Penghisap darah, sehingga sangat memerlukan pengetahuan dinamika populasi lalat tersebut. Pada penelitian ini, lalat di tangkap dengan 4 perangkap Malaise trap, tiap minggu yang diamati dan diletakkan ditempat berbeda. Pengamatan pada keempat malaise trap dilakukan selama 8 minggu, pengamatan dimulai jam 08.00 sampai 16.00 dengan interval waktu 2 jam. Hasil dari pengamatan yaitu hanya mendapatkan populasi lalat stomoxys Calcitrans. Jumlah populasi lalat Stomoxys Calcitrans sangat aktif pada jam 12.00-14.00, dengan jumlah lalat tertangkap 65 lalat. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap ANOVA dengan uji lanjutan BNT (Beda Nyata Terbatas). Lalat Tabanidae yang terkoleksi selama penelitian sebanyak 65 ekor. Hanya terdapat 1 spesies dominan selama periode penangkapan yaitu Stomoxys Calcitrans. Sampel terbanyak diperoleh pada penangkapan ke-1, 2, 3, 4. Stomoxys calcitrans merupakan spesies yang paling mendominasi populasi lalat penghisap darah di Desa Ngeroto Kecamatan Pujon Kabupaten Malang dengan jumlah pengoleksian tinggi. Kata Kunci : Dinamika lalat penghisap darah, malaise trap, sapi perah, Desa Ngeroto

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Dinamika lalat penghisap darah, malaise trap, sapi perah, Desa Ngeroto
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Faculty of Vetenary Medicine > Animal Health and Veteriner Public Health Study Program
Depositing User: Devi Ramayati
Date Deposited: 20 Apr 2018 02:49
Last Modified: 20 Apr 2018 02:49
URI: http://erepository.uwks.ac.id/id/eprint/1101

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year